DPRD Sumsel Gelar Rapat Paripurna HUT ke-79 Provinsi Sumsel, Momentum Refleksi Pembangunan dan Komitmen

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Selatan menggelar Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Provinsi Sumatera Selatan pada Kamis, 15 Mei 2025. (Foto istimewa)--
PALEMBANG - OKES.NEWS – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Selatan menggelar Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Provinsi Sumatera Selatan pada Kamis, 15 Mei 2025. Acara yang berlangsung khidmat ini digelar di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Sumsel, Jalan Kapten A. Rivai, Palembang, dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dari berbagai elemen pemerintahan dan masyarakat.
Rapat paripurna ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Sumsel, Andie Dinialdie, S.E., M.M., didampingi oleh para Wakil Ketua: Raden Gempita, S.H. (Gerindra), H. Nopianto, S.H., M.Si (NasDem), dan H. M. Ilyas Panji Alam, S.H., S.E., M.M. (PDI-P). Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru dan Wakil Gubernur H. Cik Ujang juga turut hadir, bersama jajaran Forkopimda, anggota DPR dan DPD RI dari Sumsel, para kepala daerah se-Sumsel, dan pejabat OPD di lingkungan Pemprov Sumsel.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Sumsel Andie Dinialdie menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada seluruh masyarakat Sumatera Selatan. Ia berharap momen HUT ini menjadi titik refleksi dan pemacu semangat bersama dalam melanjutkan pembangunan demi Sumsel yang lebih baik.
“Rapat paripurna ini merupakan bentuk ungkapan syukur sekaligus refleksi atas kinerja pembangunan. Keberhasilan harus dijaga dan ditingkatkan, sementara tantangan yang masih ada menjadi tanggung jawab bersama,” ujar politisi muda Partai Golkar asal Dapil OKU dan OKU Selatan itu.
Andie juga menyoroti berbagai kegiatan yang digelar dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-79, di antaranya kunjungan sosial ke panti, penyuluhan kesehatan, pengobatan gratis, pasar murah, jalan santai, senam bersama, lomba kebersihan kantor, serta penanaman pohon secara serentak. “Kegiatan ini menggambarkan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama sebagai bagian dari karakter masyarakat Sumsel,” tambahnya.
Momentum peringatan HUT juga diwarnai dengan penandatanganan Nota Kesepakatan (MoU) antara Badan Gizi Nasional dengan 17 bupati/walikota se-Sumsel terkait sinergi dan kerjasama dalam pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG). Program ini menjadi wujud komitmen kolektif dalam membangun sumber daya manusia yang unggul dan sehat sejak usia dini.
Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru dalam pidatonya menyampaikan berbagai capaian pembangunan yang telah diraih Provinsi Sumsel dalam dua dekade terakhir. Ia menegaskan bahwa Sumsel telah menunjukkan tren positif di berbagai sektor meski sempat dilanda pandemi COVID-19.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: