OKU Timur Luncurkan Layanan PBG 5 Jam Selesai, Tercepat di Sumatera Selatan

OKU Timur Luncurkan Layanan PBG 5 Jam Selesai, Tercepat di Sumatera Selatan

OKU Timur luncurkan layanan PBG 5 jam selesai, tercepat di Sumatera Selatan. (Foto: Kholid/Sumeks)--

OKES.NEWS - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) kembali menghadirkan inovasi di bidang pelayanan publik, khususnya pada sektor tata ruang.

Kali ini, Dinas PUTR meluncurkan layanan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) 5 Jam Selesai, yang diklaim sebagai salah satu layanan tercepat di daerah tersebut.

Kepala Dinas PUTR OKU Timur, Ir. Aldi Gurlanda, ST, MT, MM, mengungkapkan bahwa inovasi ini merupakan hasil pengembangan dari sistem sebelumnya yang memerlukan waktu hingga sepuluh hari kerja.

“Sekarang masyarakat hanya perlu menunggu lima jam untuk mendapatkan dokumen PBG. Terobosan ini kami lakukan untuk mempercepat pelayanan sekaligus mendorong kemudahan berinvestasi di OKU Timur,” jelas Aldi.

Peluncuran layanan PBG 5 Jam Selesai berlangsung bersamaan dengan kegiatan Doa Bersama dan Launching Pembangunan Fase 3 Gedung Olahraga (GOR) Martapura, serta peresmian sejumlah infrastruktur lainnya di Kabupaten OKU Timur, pada Selasa (14/10/2025) lalu.

BACA JUGA:Dorong Minat Baca Siswa, Lakukan Pembinaan ke Sekolah-Sekolah

Bupati OKU Timur, Ir. H. Lanosin, MT, MM, atau yang akrab disapa Enos, memberikan apresiasi tinggi terhadap inovasi cepat yang dilakukan oleh Dinas PUTR. 

Ia menegaskan bahwa PBG merupakan bentuk baru dari Izin Mendirikan Bangunan (IMB) yang kini lebih efisien.

“Adanya layanan ini tentu akan memperkuat iklim investasi di OKU Timur. Ketika investasi tumbuh, perekonomian daerah juga akan meningkat,” ujar Enos dalam sambutannya.

Dalam acara tersebut, Bupati Enos juga secara resmi menandai dimulainya pembangunan GOR Martapura Fase 3 yang berlokasi di Jalan Adi Wiyata, Kelurahan Kotabaru Selatan, Kecamatan Martapura.

Peresmian dimulai dengan doa bersama dan prosesi pemecahan kendi sebagai simbol dimulainya pekerjaan konstruksi.

Bupati Enos menyampaikan rasa syukurnya karena pembangunan GOR yang sempat tertunda kini bisa kembali dilanjutkan demi kemajuan olahraga di OKU Timur.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: