ODGJ Telanjang Diangkut Satpol PP, Kantor Dinsos Sepi

Rabu 14-09-2022,08:11 WIB
Reporter : Mustofa
Editor : Awang

okes.co.id - Seorang pria gangguan jiwa, kembali diangkut Satpol PP OKU, Rabu (14/9). 

 

Pria tanpa mengenakan celana itu, ditangkap di depan Bank Sinar Mas Kelurahan Kemalaraja.

 

Tampaknya, pria ODGJ ini pendatang baru di Kota Baturaja. Sebab, saat penertiban 13 September lalu, petugas tak melihat di jalanan. 

 

"Tadi mau apel di Taman Kota, melihat ODGJ langsung kami angkut, " ujar Kasatpol PP Agus Salim melalui Kasi PPUD Sarifin didampingi personil PTI Amril N, Basit dan tiga personil lainnya dibincangi di lokasi.

 

Namun sayangnya, saat dibawa ke Dinas Sosial, tidak ada satu pun karyawan Dinas Sosial OKU di tempat. Padahal Satpol PP membawanya pukul 07.30 wib.

 

"Ini akan kami tunggu sampai ada yang menerima di Dinas Sosial, " tegasnya.

 

Pantauan di Dinas Sosial, hingga pukul 08.00 wib, belum juga datang karyawan Dinas Sosial. Sementara pria ODGJ berambut gondrong ini, terus meracau parah. (Stf)

 

 

Kategori :