OKES.CO.ID, OKU - Drainase di jalan lintas Sumatera, akan dibangun pemerintah pusat tahun.
"Mungkin akhir November dibuatkan, " ujar Pengawas Pelaksana Jalan Nasional (PJN) Wilayah II Sumatera Selatan Darwanto, Jumat (21/10).
Namun untuk saat ini, pihaknya masih mencari drainase induk sebagai muara drainase kecil yang akan dipasang.
"Kalau yang dari arah Sukaraya ada drainasenya. Mungkin kita telusuri dari sana, " ungkapnya.
Menurut informasi, drainase yang akan dibangun panjang antara 300 - 500 meter. Namun masih melihat kondisi di lapangan.
"Terpenting drainase dari jalan lintas, harus ada muaranya ke sungai, " tandasnya. (*)