12 Ranting IPSI, Dorong Marjito Nahkodai IPSI OKU

Rabu 09-11-2022,20:51 WIB
Reporter : Mustofa
Editor : Mustofa

OKES.CO.ID, OKU - Dikukuhkannya H Marjito Bachri sebagai Pembina Pembina Perguruan Pencak Silat (PPS) Satria Muda Indonesia (SMI) OKU, dinilai 12 ranting Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) di OKU sangat layak. 

 

Hal ini diungkapkan saat pengukuhan Kang Jito, sapaan karib Marjito Bachri, sebagai pembina PPS SMI, Kamis (9/11) di gedung SKB Baturaja. 

 

Karena, jika organisasi dipegang tangan yang tepat, maka dapat membuat nama besar SMI semakin berkibar di Bumi Sebimbing Sekundang.

 

Hal ini senada dengan penggalan lagu pembukaan Pelantikan Kepengurusan PPS Satria Muda Indonesia (SMI) Kabupaten OKU yakni, Majulah SMI dibawah naungan Prabowo dan Marjito Bachri.

 

Tidak hanya itu, PPS yang tergabung dalam IPSI menginginkan Kang Jito  agar mau memimpin IPSI yang akan berakhir Desember 2022. 

 

Dikukuhkannya dirinya sebagai Ketua Dewan Pembina, Kang Jito merasa bangga.

 

"Ini satu kehormatan bisa menjadi bagian keluarga perguruan silat SMI. Kita akan berjuang bersama untuk mengibarkan bendera PPS SMI di seluruh kecamatan, " ujarnya. 

 

Dirinya juga berpesan kepada seluruh anggota SMI, agar bangga dan menjaga kekompakan. Serta menjadikan silat sebagai seni untuk membanggakan dalam prestasi. 

Kategori :