OKU S ELATAN – Polres OKU Selatan terus memperdalam pengungkapan pelaku penyiraman air keras terhadap lima anggota Organisasi Kompas Ranau Bersatu , OKU Selatan.
"Masih dalam perlengkapan Barang Bukti (BB) , terus masih meminta keterangan-keterangan dari saksi-saksi," u jar Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha, SIK., MH melalui Kasat Reskrim AKP Acep Yuli Sahara dibincangi okuselatan.disway.id S ejauh ini , kata dia, tim Reskrim melakukan pendalaman dan pengumpulan Barang Bukti (BB) baik melalui CCTV maupun BB yang ada di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Tak hanya itu , Tim Polres sempat menjenguk para k orban yang sedang dirawat di Rumah Sakit Liwa. "Kami baru pulang dari Liwa (Lampung Barat) untuk melihat keadaan korban. Alhamdulillah, k orban kesehatan korban mulai membaik, lukanya mulai mengering," jelas nya. Korban aksi penyiraman air keras pada Minggu (25/12) petang, diketahui 5 orang . Tiga orang masih dalam perawatan , sedangkan 2 orang sudah pulang. “ Untuk kasus ini kami harap untuk bersabar, yang pastinya akan segera kita ungkap, kami mohon bantuan dukungan dan doa dari semuanya agar segera terungkap," harapnya. (*)