Kronologis Kebakaran Rumah Diduga Gudang BBM, Kerugian Capai RP300 Juta
BATURAJA- OKES.NEWS, Peristiwa kebakaran rumah terjadi di Jalan Kolonel Burlian RT 004 RW 001, Kelurahan Batukuning, Baturaja Barat pada Jumat, 14 Juni 2024, malam.
Berdasarkan informasi dari petugas pemadam kebakaran, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun total kerugian diperkirakan mencapai Rp 300 juta dari pemilik rumah bernama Riki Noperi (37).
Petugas Damkar OKU, Efri, menyatakan bahwa rumah beserta isinya ludes terbakar dan sumber api masih dalam penyelidikan.
BACA JUGA:KPU Pastikan Pilkada OKU 2024 Tanpa Calon Independen
Kebakaran terjadi pada pukul 19.30 WIB saat kondisi sedang turun hujan.
Meskipun begitu, api semakin membesar dan petugas pemadam kebakaran membutuhkan hampir dua jam untuk memadamkan api dengan bantuan warga dan petugas gabungan.
Hasil pantauan di lokasi menunjukkan adanya kerangkeng yang diduga digunakan untuk menyimpan drum minyak, menguatkan dugaan bahwa rumah tersebut digunakan sebagai gudang penyimpanan bahan bakar minyak (BBM).
Salah seorang warga, yang meminta namanya diinisialkan sebagai NT, mengatakan bahwa rumah tersebut memang tampak seperti tempat penyimpanan BBM, meskipun ia tidak mengetahui jenis minyak yang disimpan.
BACA JUGA:Cek Inilah Inovasi di Dunia Otomotif Motor yang terus berkembang
BACA JUGA:Cegah Banjir dan Longsor, Tanam 830 Pohon
"Diduga rumah tersebut memang tempat penyimpanan minyak atau gudang minyak," ujarnya minta namanya untuk diinisialkan.
Kini kondisi api sudah berhasil dipadamkan. Dari hasil pantauan tampak di dalam rumah tersisa kerangkeng yang diduga tempat meletakan drum minyak masih tersisa (lihat poto).
Api baru bisa berhasilkan dipadamkan setelah 2 unit mobil damkar OKU tiba mendatangi lokasi. Mobil tersebut yakni 1 unit mobil damkar dan 1 unit penyuplai air. dan 10 orang petugas Damkar OKU.