Dengan mengandalkan Galaxy AI, Anda akan mendapatkan skor setiap pagi untuk memotivasi diri agar lebih sehat setiap hari.
Tidak hanya itu, Galaxy Ring juga memungkinkan kalian untuk mengontrol smartphone dengan hanya menggunakan gerakan jepitan dua kali pada jari.
Ambil foto atau snooze alarm hanya dengan gerakan sederhana dari jari kalian.
Dan jika Galaxy Ring hilang, fitur Find My Ring akan membantu untuk melacak lokasi terakhirnya melalui peta di smartphone.
Dengan Galaxy Ring, semua data kesehatan akan disimpan dan dapat diakses melalui Samsung Cloud yang terhubung dengan akun Samsung, memberikan kalian kendali penuh atas data kesehatan dan kebugaran dalam satu cincin canggih ini.
BACA JUGA:Google Pixel 9 Pro XL Berikut Rumor Spesifikasi Terbaru yang Sedang Beredar
Galaxy Ring adalah bukti nyata bagaimana teknologi dapat menyatu dengan gaya hidup modern, perangkat wearable satu ini memberikan kemudahan dan inovasi dalam menjaga kesehatan dan kebugaran sehari-hari.
Namun sayangnya belum diketahui apakah Galaxy Ring akan dapat masuk ke dalam pasar gadget Indonesia atau tidak. (gus)