OKU Timur Target Produksi Satu Juta Ton Gabah Kering Panen

Kamis 24-04-2025,10:00 WIB
Reporter : Kholid
Editor : Gus Munir

Enos optimistis target itu bisa dicapai asalkan sinergi antara pusat dan daerah, serta kolaborasi lintas sektor, terus dijaga.

Dari pihak pemerintah pusat, dukungan untuk mencapai swasembada pangan juga terus dimaksimalkan.

BACA JUGA:Kabar Baik! Tarif Listrik di Triwulan II 2025 Tidak Naik, ini Rinciannya

Direktur Hilirisasi Tanaman Perkebunan Kementerian Pertanian, Haris Darmarwan, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyatakan bahwa bantuan terus disalurkan. 

Bantuan itu meliputi bibit unggul, pupuk, herbisida, hingga alat dan mesin pertanian (alsintan).

“OKU Timur memiliki potensi pertanian yang luar biasa. Dengan dukungan menyeluruh dari berbagai pihak, target produksi satu juta ton GKP sangat memungkinkan untuk dicapai,” ucap Haris.

Ia juga mengapresiasi sistem distribusi pupuk yang kini lebih tepat sasaran, langsung kepada petani tanpa melalui jalur distribusi panjang yang berbelit.

Tak hanya itu, sebanyak 25 brigadir pangan telah dibentuk di wilayah OKU Timur. Kehadiran mereka bertujuan untuk memperkuat pendampingan dan pemberdayaan petani di lapangan.

"Langkah ini diharapkan mampu mendorong percepatan transformasi sektor pertanian menjadi lebih modern, efisien, dan kompetitif," pungkasnya. (*)

 

Kategori :