OKES.NEWS - Anggota DPRD OKU Selatan dari Dapil IV, Rifki Chandra, melaksanakan Reses Pertama DPRD OKU Selatan Tahun 2025/2026 di Desa Simpang Pancur, Kecamatan Pulau Beringin, pada Jumat (14/11/2025) lalu.
Agenda reses ini menjadi momentum bagi anggota dewan untuk menjaring aspirasi masyarakat, memperkuat komunikasi dua arah, serta memastikan arah pembangunan daerah sejalan dengan kebutuhan warga.
Dalam sambutannya, Rifki Chandra menegaskan bahwa reses merupakan ruang penting untuk menampung beragam usulan dan keluhan masyarakat secara langsung.
“Reses adalah saat bagi kami mendengar langsung suara masyarakat. Setiap masukan yang disampaikan hari ini akan kami kawal dalam proses perumusan kebijakan dan penyusunan APBD mendatang,” kata Rifki.
Ia juga mengajak masyarakat tetap aktif menyampaikan pendapat, khususnya terkait isu infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan pelayanan publik.
BACA JUGA:Polres OKU Ringkus Pelaku Kasus Curanmor! Susul Rekannya di Rutan
Kegiatan reses ini turut dihadiri berbagai perangkat daerah, seperti Bapenda, Dinas Perikanan, Damkar, Kominfo, Koperindag.
Kemudian, Dinas Sosial, Dinas Pertanian, Disdukcapil, Dinas PMD, Dinas KB, UPTD Puskesmas Sindang Danau, serta unsur Polsek, Koramil, dan perwakilan lembaga pendidikan mulai dari SD hingga SMA.
Kehadiran berbagai instansi tersebut memperkuat sinergi dalam merespons kebutuhan masyarakat Pulau Beringin.
Kepala Desa Simpang Pancur, Supriadi, mengapresiasi dipilihnya desa mereka sebagai lokasi pelaksanaan reses.
“Kami berterima kasih atas perhatian yang diberikan. Semoga apa yang disampaikan masyarakat dapat terakomodasi dalam program pembangunan,” ujarnya.
Menutup kegiatan, Rifki Chandra menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat kolaborasi bersama pemerintah daerah dan tokoh masyarakat guna mewujudkan pembangunan yang adil dan berkelanjutan di OKU Selatan.