Cegah Gangguan Kamtibmas, Personel Polsek Simpang Patroli Pasar Malam

Cegah Gangguan Kamtibmas, Personel Polsek Simpang Patroli Pasar Malam

Cegah gangguan Kamtibmas, personel Polsek Simpang patroli pasar malam. (Foto: HOS)--

OKES.NEWS - Personel Polsek Simpang melaksanakan patroli rutin di area pasar malam pada Kamis malam (25/12/2025) sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat yang tengah beraktivitas serta berbelanja.

Kegiatan patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pedagang maupun pengunjung pasar malam.

Kapolres OKU Selatan AKBP I Made Redi Hartana, SH., S.IK., M.IK melalui Kapolsek Simpang Iptu Agus Suparwanto, SH menyampaikan bahwa pengamanan di lokasi-lokasi yang menjadi pusat keramaian akan terus ditingkatkan guna memastikan situasi tetap kondusif.

“Patroli di pasar malam ini merupakan bagian dari komitmen kami dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujarnya pada Jumat (26/12/2025).

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa patroli tersebut juga berfungsi sebagai langkah pencegahan dan deteksi dini terhadap potensi gangguan kamtibmas, sekaligus mempersempit ruang gerak pelaku tindak kriminal di tengah keramaian.

“Alhamdulillah, hingga saat ini situasi pasar malam di Simpang terpantau aman, tertib, dan lancar, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan nyaman,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: