Hore 1365 Guru sudah dapat TPG TW II

Hore 1365 Guru sudah dapat TPG TW II

OKES.DISWAY.ID, OKU - Para guru di Kabupaten OKU yang selama ini menunggu pencairan Tunjangan Profesi Guru (TPG) triwulan II kini sudah bisa tersenyum lega. Pasalnya tunjangan sertifikasi tersebut sudah mulai masuk ke rekening masing-masing guru.

 

Data di Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten OKU menyebut, sebanyak 1.365 guru mulai dari TK, SD maupun SMP serta pengawas sekolah telah dicairkan melalui 2 bank yakni Bank BRI dan Bank Sumsel Babel.

 

“Nilai tunjangan sertifikasi yang diterima setiap guru adalah sebesar gaji pokok. Kami berharap dana itu bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya dan bisa memotivasi guru meningkatkan kualitasnya, kompetensi serta kinerja dalam meningkatkan disiplin” kata Plt Kadisdik OKU, Alfarizi SE Ak MPd didampingi Kabid Pembinaan PTK, Sahri SE MPd.

 

Alfarizi mengaku, pihaknya hanya bertugas memfasilitasi para guru untuk mendapatkan hak-haknya. Jika semua persyaratan sudah dipenuhi, proses pencairannya akan mudah.

 

“Saya selalu mengingatkan agar semua peserta sertifikasi harus mengirim data ke pusat melalui operator sekolah. Persyaratan harus diisi dengan benar. Misalnya data tentang jam mengajar minimal 24 jam (sesuai dengan sertifikasi pendidik), dan lulus pendidikan dan pelatihan profesi guru (PLPG),” kata dia.

 

Ditambahkan Alfarizi, pembayaran tunjangan sertifikasi ini merupakan triwulan II, diharapkan dengan adanya tunjangan tersebut dapat menjadi motivasi guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan khususnya guru harus mampu menjadi teladan yang baik bagi para peserta didik.

 

Berdasarkan Surat Keputusan Tunjangan Profesi (SKTP) dari Kemdikbud, guru PNSD jenjang TK 32 orang, guru SD 862 orang, guru SMP 451 orang dan pengawas sekolah 20 orang, dimana tanggal 15 Juli lalu sudah di transfer ke rekening masing - masing.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: