PJ Bupati OKU Sebut Upacara HUT RI Sebarkan "Virus"
Foto : Mustofa/okes.co.id PJ Bupati OKU H Teddy Meilwansyah menyerahkan piagam penghargaan ke Kepala Dinas PUPR Candra Dewana didampingi PJ Ketua TPPKK OKU Hj Zwesty Karenia Teddy, usai upacara HUT RI ke 77 di Taman Kota Baturaja.--
okes.co.id - Upacara HUT RI ke 77 di Kabupaten OKU, digelar di Taman Kota Baturaja, Rabu (17/8) pagi.
Upacara ini, dikatakan PJ Bupati OKU H Teddy Meilwansyah yang bertindak sebagai Inspektur Upacara, sebagai upaya pemerintah menyebarkan "virus".
"Ini upaya pemerintah menyebarkan "virus" ke masyarakat, " ujarnya dibincangi usai upacara.
Virus yang dimaksud di sini, virus patriotisme, virus cinta tanah air dan bangsa kepada masyarakat dan generasi muda khususnya di Kabupaten OKU.
"Alhamdulillah semuanya berjalan lancar dan sukses. Terimakasih kepada semua stakeholder yang terlibat, " tandasnya. (stf)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: