Belasan PJU di Ulu Ogan Padam
Ilustrasi PJU --
okes.co.id - Belasan titik lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kecamatan Ulu Ogan, dikabarkan padam. Kondisi itu terjadi sudah cukup lama.
Hal ini membuat warga, cukup sulit beraktifitas di malam hari. Karena selain mengandalkan sumber pencahayaan kendaraan, juga dari penerangan rumah warga.
"Susah pak kalau malam. Coba benari pulo di tempat kami. Minimal cek dulu, " ujar warga setempat, kemarin (19/9).
Padamnya PJU sudah lebih dari satu tahun. Namun, belum ada upaya perbaikan dari dinas terkait. Padahal, penerangan di malam hari sangat dibutuhkan.
"Dari pemasangan sampai sekarang, cuma hidup satu kali, " ungkapnya.
Kepala Desa Mendingin Martambang dikonfirmasi membenarkan. Menurut dia, PJU sudah lama tidak berfungsi. Seingat dirinya, PJU aktif di tahun 2016.
"Setelah itu, PJU banyak padam sampai sekarang, " ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: