Waspadai Hujan Deras Disertai Angin dan Petir Intai Kawasan Ini

Waspadai Hujan Deras Disertai Angin dan Petir Intai Kawasan Ini

Manager Pusdalops BPBD OKU : Gunalfi--

OKES.CO.ID,OKU  - Suhu panas dirasakan sejak Jumat, 13 Januari 2023 hingga Sabtu 14 Januari 2023. Bahkan suhu yang terdeteksi pada termometer smartphone menunjukkan angka 30 derajat Celcius.

BACA JUGA:Pengajian Bulanan Muslimat NU Dijaga Puluhan Banser NU OKU

Namun udara panas berubah pada pukul 17.00 wib. Awan gelap memayungi dua kecamatan di dalam kota. Yakni, Baturaja Barat dan Baturaja Timur.

BACA JUGA:Kantor Desa Bunglai Terbakar, Kapolsek Peninjauan : Ada Api Di Dalam Ruangan

Pukul 18.00 wib, hujan mengguyur deras. Beberapa ruas jalanan di dalam kota Baturaja tergenang air namun bersifat sementara. Hujan berhenti seketika pada pukul 18.20 wib.

BACA JUGA:OKU Raya Butuh Beras Sebanyak Ini Dalam Sebulan

Kepala BPBD OKU Amzar Kristopa melalui Manager Pusdalops BPBD OKU Gunalfi menjelaskan, kondisi hujan yang terjadi Sabtu 14 Januari 2023 petang tidak merata.

 

Berdasarkan data BMKG yang diterimanya, ada beberapa kecamatan yang terjadi hujan. Bahkan potensinya hujan lebat disertai angin dan petir.

 

"Ada beberapa kecamatan yang terjadi hujan, " katanya.

 

Kecamatan itu diantaranya : Kecamatan Ulu Ogan, Sosoh Buay Rayap, Semidang Aji, Muara Jaya, Pengandonan, Sinar Peninjuan, Lubuk Raja dan sekitarnya termasuk Lubuk Batang.

 

"Sifat hujan ini tidak rata. Ada yang sedang hujan, ada yang sudah hujan dan ada yang baru mulai hujan. Bahkan ada yang tidak terjadi sama sekali, " jelasnya.

 

Dirinya meminta masyarakat OKU untuk berlaku waspada. Sebab kondisi ini dapat berubah.

 

"Tetap waspada terhadap perubahan cuaca, " pesannya.

 

Potensi ini juga berlaku di Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur. Diantaranya : Martapura, Buay Madang, Belitang, Buay Pemuka Peliung, Belitang Iii, Bunga Mayang, Buay Madang Timur, Madang Suku III, Jayapura, Belitang Jaya.

 

Sementara di Kabupaten OKU Selatan, hujan terjadi di  Kisam Tinggi. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: