Masuk Kategori Pelayanan Prima, Kapolres OKU: Ini Perolehan Kinerja 2022
Polres OKU Raih Penghargaan Kategori Pelayanan Prima--IST
OKU-OKES.CO.ID- Kepolisian resor Ogan Komering Ulu (OKU) menjulang predikat dalam kategori pelayanan Prima oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) yang di selenggarakan di Jakarta.
Kapolres OKU Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Arif Harsono menjadi perwakilan penerima penghargaan yang diserahkan langsung oleh Menteri PAR RB Abdullah Azwar Anas di Mabes Polri Jaksel, Selasa, 21 februari 2023.
"Rasa bangga dan ucapan terimakasih kepada Jajaran Polres Oku yang selama ini telah bekerja dengan baik, ikhlas dan sepenuh hati melayani masyarakat," ujar Arif.
Pemberian piagam penghargaan ini, lanjut Arif, merupakan hasil Pemantauan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik (PEKPPP) tahun 2022 dengan menilai pelayanan pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM), Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), dan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT).
"Dengan diraihnya kembali penghargaan ini, diharapkan kedepannya jajaran Polres Oku dapat lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: