Banner Sekwan DPRD OKU 2024

Gokil! Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Ludes dalam 2 Menit

Gokil! Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Ludes dalam 2 Menit

--

OKES.NEWS – Animo Masyarakat untuk menyaksikan pertandingan laga uji coba antara Timnas Indonesia melawan Argentina di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada 19 Juni mendatang sangat tinggi.

Pada hari kedua penjualan, Selasa (6/6/2023) dari 20 ribu tiket yang disiapkan untuk masyarakat umum, dalam waktu dua menit sudah ludes terjual atau sold out.

Paling cepat habis terjual yakni tiket kategori 3 seharga Rp600 ribu. Kemudian seluruh empat kategori tiket Indonesia melawan Argentina kemudian ludes terjual dalam waktu dua menit.

Itu membuktikan penjualan tiket Timnas Indonesia melawan Argentina laku keras. Calon penonton yang akan membeli tiket membeludak.

BACA JUGA:Dendam Diputusin, Penyebar Video Tak Senonoh Oknum Guru Honorer di OKU Selatan Ditangkap

Bahkan, pembeli sudah bersiap sejak pukul 12.00 WIB. Namun, saat penjualan tiket baru dibuka lewat situs resmi PSSI dan tiket.com server sempat error. Sehingga, pembeli harus rajin lakukan refresh.

Pada situs tersebut juga diterangkan bahwa ada antrean lebih dari dari 500.000 orang mau membeli tiket.

“Kami membatasi jumlah orang yang mengakses halaman ini pada waktu tertentu. Tap "coba lagi" secara berkala sampai kamu bisa lanjut,” tulis keterangan tersebut.

Waktu penjualan tiket habis hari kedua kali ini lebih cepat dibandingkan hari pertama khusus nasabah BRI, Senin (5/6). Dimana, penjualan tiket habis terjual dalam waktu 12 menit.

BACA JUGA:Pencairan Gaji 13 ASN OKU Molor, Harusnya Tanggal 5 Jadi Tanggal Segini

Pejualan tiket laga Timnas melawan Argentina, akan kembali dilakukan hari ini (7/6). Sebanyak 20 ribu tiket siap dijual kepada masyarakat.

PSSI menjual 60 ribu tiket Indonesia vs Argentina meski kapasitas Stadion GBK lebih dari 77 ribu. Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan sisa tiket diberikan kepada sponsor dan tamu undangan.

"Memang ada pertanyaan kemana sisa tiket? Kan ada sponsor dari swasta, dari tv, dari BUMN yang tentu pemasukannya saya pastikan jauh lebih besar dari swasta," kata Erick Thohir.

Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina pada 19 Juni mendatang. Sebelumnya tim asuhan Shin Tae Yong akan melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, 14 Juni.

BACA JUGA:Biaya Pilkada di Kabupaten ini Capai Rp 150 Miliar, Begini Perinciannya

Beberapa bintang sepakbola dunia direncanakan akan hadir pada laga tersebut. Macam mega bintang Timnas Argentina, Lionel Messi.

Namun, belum diketahui pasti La Pulga (julukan Lionel Messi) belum bisa dipastikan apakah akan ikut rombonganke Indonesia untuk menjalani laga FIFA Matchday tersebut.

Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) sebelumnya telah merilis daftar 27 pemain yang dibawa untuk dua laga FIFA Matchday pada Sabtu (27/5) malam WIB. Seperti diketahui, juara Piala Dunia 2022 itu akan bersua Australia di Beijing, China pada 15 Juni dan Timnas Indonesia hanya empat hari berselang.

Pelatih Lionel Scaloni membawa pemain terbaik untuk dua laga uji coba tersebut. Selain Messi, Scaloni juga memasukkan nama Angel Di Maria, Julian Alvarez, Rodrigo De Paul, Nicolas Otamendi, hingga kiper Emiliano Martinez. (gsm)

 

 

 

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: