Ajang Evaluasi dan Koreksi Diri

Ajang Evaluasi dan Koreksi Diri

HADIRI: Bupati OKU Timur, H Lanosin menhadiri peringatan Tahun Baru Islam 1445 Hijriyah di Halaman Masjid Miftahul Khoirot, Desa Srikaton, Kecamatan Buay Madang Timur, Minggu (6/8). (foto : ist)--

MARTAPURA- Bupati OKU Timur, Ir H Lanosin hadiri pada pengajian akbar memperingati Tahun Baru Islam 1445 Hijriyah di Halaman Masjid Miftahul Khoirot, Desa Srikaton, Kecamatan Buay Madang Timur, Minggu (6/8).

Pada kesempatan tersebut, H Lanosin mengajak seluruh masyarakat untuk mengambil hikmah dari peringatan Tahun Baru Islam tersebut.

Menurut Enos – sapaan Lanosin- peringatan tahun baru Islam bukan sekedar acara formalitas yang rutin tiap tahunnya. Apalagi hanya sekedar untuk menggugurkan kewajiban.

“Akan tetapi, sesunguhnya menjadi ajang evaluasi dan koreksi diri, sejauhmana kepedulian dan kepekaan sosial kita selama ini,” ungkap Enos.

Enos juga berharap tahun baru Islam bisa dimaknai sebagai momentum meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.

 

Sehingga persoalan-persoalan sosial yang dihadapi masyarakat dapat cepat teratasi. “Karena sebaik-baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat bagi sesama,” ucap Enos. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: