Gunakan Dana Desa Untuk Bangun Infrastruktur di Lima Titik

Gunakan Dana Desa Untuk Bangun Infrastruktur di Lima Titik

BANGUN: Pemerintah Desa Simpang Pancur, Kecamatan Pulau Beringin, Kabupaten OKU Selatan membangun beberapa infrastruktur dari dana desa tahap 1. (Foto: ist)--

MUARA DUA-OKES.NEWS,  Pada tahap I, Pemerintah Desa Simpang Pancur, Kecamatan Pulau Beringin, Kabupaten OKU Selatan telah berhasil merealisasikan Dana Desa dengan meningkatkan infrastruktur pada lima titik yang telah ditentukan. 

Infrastruktur yang telah dibangun meliputi Flat Deker, Jalan Lingkar Desa di Dusun III dan IV, serta Saluran Pembuangan Air Limbah di Dusun IV dan Siring Pasang di Dusun III.

Kepala Desa Simpang Pancur, Supriadi, mengungkapkan bahwa sebelumnya telah dilakukan Musyawarah Dusun (Musdus) dan Musyawarah Desa (Musdes) untuk membahas rencana pembangunan ini. 

BACA JUGA:Pemerintah dan Perusahaan Harus Bekerja Sama Carikan Solusi Permasalahan Truk Batubara, Simak Penjelasannya

“Realisasi pembangunan ini telah disesuaikan dengan permintaan dan kesepakatan bersama masyarakat,” kata Kepala Desa Simpang Pancur, Supriadi.

Setelah pengerjaan fisik selesai, pihak desa juga telah mengajukan permintaan kepada Pemerintah Kecamatan untuk melakukan pemeriksaan dan melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev).

Itu dilakukan guna memastikan kelayakan dan kualitas infrastruktur yang telah dibangun. (Dal)

BACA JUGA:Cek Syarat Formasi CPNS dan PPPK 2023 Bentuk PDF yang Bisa Didownload, Simak Penjelasannya disini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: