Juara Inzaghi Cup, SSB PSS Borong Penghargaan Individu

Juara Inzaghi Cup, SSB PSS Borong Penghargaan Individu

JUARA: Pemain, pelatih dan orang tua siswa SSB PSS foto bersama usai menjuarai kejuaraan Inzaghi Cup 2023 di lapangan minisoccer Sultan Palembang, Minggu (8/10/2023). -Foto: SSB PSS-

PALEMBANG, OKES.NEWS - Sekolah Sepak Bola (SSB) Palembang Soccer Skills (PSS) torehkan prestasi membanggakan.

SSB yang berhomebase di Lapangan Auri Talang Betutu Palembang tersebut sukses menjuarai turnamen Inzaghi Cup 2023 kategori umur 11 tahun.

Tak hanya meraih juara pertama, SSB PSS juga sukses memborong semua penghargaan indovidu pada event yang digelar di Lapangan Minisoccer Sultan Palembang, Minggu (8/10/2023) tersebut.

Yakni, meraih penghargaan individu pemain terbaik atas nama Abqory Sheva Alfiano. Kemudian, mendapat penghargaan kiper terbaik atas nama Dhafa Febrian Pratama dan pelatih terbaik Gus Munir.

BACA JUGA:SSB PSS Sukses Rengkuh Juara Dua Turnamen SAS Cup 2023 U-12

Sheva -sapaan Abqory Sheva Alfiano- meraih penghargaan pemain terbaik lantaran sering menjadi penentu kemenangan dengan torehkan total 8 gol dari semua pertandingan.

Kemudian, Dhafa -sapaan Dhafa Febrian Pratama- meraih penghargaan sebagai kiper terbaik usai sukses menjaga gawang dengan baik dan hanya satu kali kebobolan sepanjang pertandingan.

Sedangkan Gus Munir yang ditunjuk sebagai pelatih pengganti sukses membawa timnya meraih juara dengan sapu bersih semua laga dengan kemenangan.

SBB PSS sendiri sukses meraih gelar juara setelah menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan. Bahkan, setiap pertandingan, tim asuhan Subagio Yasir dan Nelson tersebut selalu berpesta gol.

BACA JUGA:KEREN!! Banyak Diperkuat Pemain 7 Tahun, SSB PSS Sukses Juara 3 Event Ini

“Alhamdulillah, anak-anak hari ini bermain konsisten dan maksimal. Mampu menerapkan permainan sesuai ilmu yang didapat saat latihan,” kata pelatih pengganti, Gus Munir usai pertandingan, Minggu (8/10/2023).

Munir sapaan Gus Munir menambahkan, kemenangan tersebut berkat kerja keras dan kontribusi seluruh pemain. Pemain mampu menjalankan permainan dengan kompak dan mengutamakan kerjasama tim.

“Kolektivitas tim berjalan  dengan baik. Mulai dari penjaga gawang, pemain bertahan, tengah hingga penyerang mampu menjalankan tugasnya dengan baik,” lanjut wartawan olahraga tersebut.

Pria yang juga menjabat Wakil Ketua Umum SSB PSS tersebut berharap, dengan prestasi juara tersebut menjadi motivasi anak-anak untuk lebih semangat lagi latihan.

BACA JUGA:Tim SSB Disdikbud OKUT Raih Tiket Final ke Nasional Liga Muda 2023 di Surakarta

“Mudah-mudahan skill mereka bisa menigkat dan bisa menjadi pemain-pemain yang berkualitas kedepannya,” tambah Munir.

Sementara, Ketua Umum SSB PSS, Edi Triono ST menambahkan, kemenangan dan penghargaan merupakan bonus dari kerja keras dan latihan yang selama ini dilakoni pemain.

Edi berharap, prestasi tersebut tidak menjadikan pemain SSB PSS jemawa. “Tetap rendah diri, jangan sombong. Juara adalah bonus. Terpenting, anak-anak terus berusaha mengemabngkan skillnya sehingga nantinya menjadi pemain profesional dan berkualitas,” ungkap Edi.

Setelah menjalani Pertandingan Inzaghi Cup, lanjut Edi, para pemain akan langsung menjalani latihan rutin seperti biasa. “Persiapan mengikuti beberapa turnamen dalam waktu dekat,” pungkas wartawan olahraga senior sekaligus pemimpin redaksi media online tersebut. (gsm)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: