Lenovo LOQ 15IAX9I Hadir Sebagai Laptop Gaming Terjangkau dengan Fitur AI

Lenovo LOQ 15IAX9I Hadir Sebagai Laptop Gaming Terjangkau dengan Fitur AI

Sektor baterai Lenovo ini menggunakan kapasitas 60Wh dapat bertahan hingga 6 jam--

Kamera yang masih 720p HD dan sudah menggunakan E-shutter.

Microphone yang sudah jernih dengan teknologi 2x Array.

Keyboard yang sudah backlit menjadikan pesona laptop Lenovo LOQ 15IAX9I sangat gaming dengan fitur anti ghosting.

Fitur unik AI didukung dengan AI Engine dan Lenovo LA1 AI Chip yang dikombinasikan dengan NVIDIA dapat meningkatkan performa laptop ini menjadi lebih tinggi.

Sistem pendinginan dari laptop Lenovo LOQ 15IAX9I patut diacungi jempol dengan 2 kipas dan vents yang besar bekerja secara lebih senyap dan mendinginkan lebiih baik.

BACA JUGA:Lenovo IdeaPad Gaming 3 Laptop Gaming Dibawah 10 Juta Paling Worth To Buy 2024!

Untuk kelengkapan Port sudah sangat lengkap seperti 1x USB-C (USB 10Gbps / USB 3.2 Gen 2), dengan PD 140W dan DisplayPort 1.4, terdapat 3 USB-A (USB 5Gbps / USB 3.2 Gen 1) adanya 1 HDMI 2.1, yang bisa mencapai 8K/60Hz dengan 1x Ethernet (RJ-45) serta 1 Headphone / microphone combo jack (3.5mm) hingga 1x Power connector yang kesemuanya terbagi disamping dan dibelakang bagian dari Lenovo LOQ 15IAX9I.

Namun sayangnya laptop ini tidak disupport sistem sidik jari dan sensor wajah untuk keamanan membuka laptop.

Serta ukuran body dari laptop ini yang cukup besar dengan dimensi 359.86 x 258.7 x 21.9-23.9 mm dan bobot yang mencapai 2.38KG membuatnya berat dan besar untuk dibawa kemana-mana.

BACA JUGA:Lenovo LOQ 15IRH8 Laptop Gaming dengan Teknologi AI Begini Spesifikasi dan Harganya

Pada intinya laptop ini sangat mengedepankan performa dan AI yang digarap dengan serius dengan Chip AI LA1, meskipun bobot dan ukuran yang besar laptop ini bisa mengatasi beragam aktivitas baik itu gaming, melakukan tugas sekolah atau kerja, bahkan editing dengan layar 100% sRGB dengan lancar.

Jadi dengan harga yang hanya 11 juta nampaknya laptop Lenovo LOQ 15IAX9I akan menjadi opsi para gamer di tahun 2024 yang menginginkan perangkat gaming harga terjangkau dengan fitur AI kelas atas. (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: