BPR Baturaja Salurkan Bantuan Dana CSR ke Korban Banjir

BPR Baturaja Salurkan Bantuan Dana CSR ke Korban Banjir

PT Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Baturaja menunjukkan kepeduliannya terhadap korban banjir di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan. -foto ist-

BATURAJA - PT Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Baturaja menunjukkan kepeduliannya terhadap korban banjir di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan. 

Direktur Utama PT BPR Baturaja, Januar Hertanto, menyatakan bahwa bantuan yang disalurkan merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam tersebut.

Bantuan berupa sembako disalurkan melalui dana Corporate Social Responsibility (CSR) tahun 2023. 

Hal ini bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terkena dampak banjir. 

BACA JUGA:Begini Penampakan 2 Varian Honda All New FREED, Apa Bedanya

BACA JUGA:PT Semen Baturaja Salurkan Bantuan Korban Banjir, Sediakan Dapur Umum Hingga Bagikan Sembako

Bantuan tersebut disalurkan melalui Pemerintah Kabupaten OKU untuk distribusi kepada masyarakat yang membutuhkan.

Penjabat Bupati OKU, Teddy Meilwansyah, memberikan apresiasi kepada PT BUMN dan BUMD yang telah menunjukkan kepedulian terhadap korban banjir di wilayahnya. 

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) OKU, terdapat sebanyak 1.695 unit rumah warga yang terendam banjir dengan ketinggian air mencapai 1,5 meter. 

Meskipun tidak ada korban jiwa, banjir tersebut merusak sejumlah fasilitas umum seperti sekolah dan jembatan gantung.

BACA JUGA:Cepat Tanggap, Paket Sembako dari Kapolda Sumsel Dibagikan ke Korban Banjir OKU

Wilayah yang terdampak banjir meliputi beberapa kawasan di Kecamatan Baturaja Barat dan Baturaja Timur serta beberapa desa di Kecamatan Lubuk Batang dan Peninjauan.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: