Baru Rilis ini Perbedaan dari Vivo X100 dan Vivo X100 Pro!
--
OKES.NEWS - Vivo X100 dan Vivo X100 Pro resmi rilis di Indonesia bersama dengan Vivo X Fold3.
Vivo X100 dan Vivo X100 Pro hadir dengan banderol harga dan spesifikasi yang tentunya memiliki perbedaan, yuk kita simak secara detail perbedaan dari kedua smartphone Vivo yang baru rilis ini.
Vivo X100 hadir dengan harga Rp 11,999 juta sementara Vivo X100 Pro dengan harga Rp 16,999 juta!
Masuk ke layarnya memiliki persamaan dengan ukuran 6.78 inci yang sudah Full HD+ dengan resolusi 1.5K dengan tipe 8T LTPO AMOLED dengan model Curved Display, sudah 10-bit, dengan kecerahan layar 3000nits, dengan refresh rate 120Hz, namun untuk versi pro terdapat perlindungan Gorilla Glass Victus.
BACA JUGA:Akhirnya Asus Zenfone 11 Ultra Rilis di Indonesia!
Meskipun terlihat mirip, namun ada perbedaan pada ukuran dan berat dari Vivo X100 dan Vivo X100 Pro namun tidak terlalu mencolok.
Jeroan dari kedua smartphone ini hampir sama karena menggunakan chipset Mediatek Dimensity 9300 octa-core dengan kecepatan 3.25GHz dan dukungan vivo V2 imaging chip serta Immortalis-G720 untuk sektor GPU.
Jeroan dari kedua smartphone ini mengalami perbedaan pada RAM dan Internal, jika Vivo X100 menggunakan RAM 12GB dengan tipe LPDDR5X dan Storage 256GB dengan UFS 4.0, maka Vivo X100 Pro memiliki kapasitas yang lebih besar meskipun penggunaan tipenya sama yaitu dengan RAM 16GB dengan LPDDR5X dan Internal Storage sebesar 512GB dengan UFS 4.0.
Perbedaan yang mencolok hadir pada sektor kamera, jika Vivo X100 hadir dengan Kamera Belakang Triple yang menggunakan 50MP dengan OIS, Sony IMX920, dan VCS Bionic Spectrum, serta 50MP ultrawide dan 64MP dengan fitur Telephoto, OIS, 3x optical zoom, 100x digital zoom, EIS, ZEISS T coating, Portrait Mode, Laser AF, Flicker sensor, LED flash, dan 4K perekaman video serta Kamera Depan dengan 32MP.
Maka Vivo X100 Pro hadir dengan spesifikasi yang lebih gahar lagi, untuk Kamera Belakang sama menggunakan Triple namun perbedaan hadir pada sensor dan fitur, dengan 50MP, OIS, Sony IMX989, 1G+7P lens, 1” sensor dan 50MP ultrawide serta 50MP Floating Periscope Telephoto, ZEISS APO, OIS, 4.3x optical zoom, 100x digital zoom, EIS, New ZEISS T coating, Portrait Mode, Laser AF, Flicker dan multispectral sensor, LED flash, hingga 8K perekaman video dan Kamera Depan yang sama yaitu 32MP.
BACA JUGA:Masuk ke Indonesia! Vivo X Fold3 Hadir Sebagai Foldable Smartphone dengan Spesifikasi Gahar
Untuk fitur menariknya, jika Vivo X100 hadir dengan Fitur X-axis linear motor, dan IR Blaster. Maka Vivo X100 Pro hadir dengan Fitur X-axis linear motor, IR Blaster, dan Universal signal amplification system.
Lanjut perbedaan terakhir berada pada baterai, jika pada Vivo X100 hadir dengan Baterai 5000mAh dengan teknologi terbaru blue ocean carbon dengan pengisian 120W fast charging, maka Vivo X100 Pro hadir dengan Baterai lebih besar dengan 5400mAh yang juga sudah gunakan teknologi blue ocean carbon dengan 100W fast charging, dan sudah Support 50W wireless charging!
Untuk sektor audio Vivo X100 dan Vivo X100 Pro sudah menggunakan stereo speaker.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: