Seorang Wanita di OKU Diduga Tewas Ditabrak Kereta Api dalam Kondisi Mengenaskan
Wanita Tanpa Identitas di OKU Diduga Tewas Ditabrak Kereta ApiĀ --
BATURAJA - OKES.NEWS, Seorang Perempuan pejalan kaki diduga tertabrak kereta api terjadi di KM 227+3/4 Jalur Hulu.
Antara Stasiun Kemelak dan Stasiun Baturaja, kabupaten OKU, Sumsel, Senin, 5/8/2024.
Menurut keterangan kepolisian setempat. Kejadian tragis yang mengakibatkan hilangnya nyawa terjadi persis di Kelurahan Saung Naga, Kecamatan Baturaja Barat.
"Kondisi korban meninggal dunia di tempat kejadian dengan luka berat, kaki kiri putus, dan kepala hancur," terang Kasi humas Polres OKU Iptu Ibnu Holdon.
BACA JUGA:Mahasiswi Universitas Abdurrab Pekanbaru Tabrak Pemotor Hingga Tewas
BACA JUGA:Palang Pintu Kereta Api Rusak Ancam Warga Baturaja usai Insiden Kereta Tabrak Minibus di Air Gading
Holdon menerangkan kronologi berawal saat KA 3094 melaju dari arah Stasiun Kemelak menuju Stasiun Baturaja.
Masih kata Holdon, Korban terlihat berjalan di jalur KA dengan membelakangi kereta.
"Meskipun KA 3094 telah membunyikan klakson S35 dengan keras, korban tidak merespons," terangnya.
Sayangnya, Polisi belum memberikan keterangan lengkap identitas korban yang tewas terserempet kereta dan terseret sekitar 10 meter.
Sementara jasad korban telah di Evakuasi ke RS Ibnu Sutowo.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: