Polres OKU Gelar Apel Pengamanan Pendaftaran Paslon Pilkada 2024

Polres OKU Gelar Apel Pengamanan Pendaftaran Paslon Pilkada 2024

APEL: Polres OKU gelar apel pengamanan pendaftaran paslon Pilkada 2024. Personel diimbau tetap waspada dan berkoordinasi dengan KPU agar Pilkada berjalan aman dan damai.-foto: humas polres OKU-

Baturaja – okes.news, Polres Ogan Komering Ulu (OKU) melaksanakan apel pengamanan tahapan pengumuman pendaftaran pasangan calon (paslon) dalam rangka Operasi Mantap Praja Musi 2024 di wilayah Kabupaten OKU

Apel ini digelar pada Sabtu, 24 Agustus 2024, dan dipimpin oleh Wakapolres OKU, Kompol Yulfikri, S.H., mewakili Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H.

Apel pengamanan ini dihadiri oleh seluruh personel Polres OKU yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Musi 2024. 

Dalam sambutannya, Wakapolres OKU, Kompol Yulfikri, menegaskan pentingnya pelaksanaan apel rutin setiap hari sebagai bagian dari persiapan pengamanan tahapan pendaftaran paslon di Kabupaten OKU.

BACA JUGA:Apakah Waktunya Upgrade dari iPhone 13 ke iPhone 15 atau Tunggu iPhone 16?

BACA JUGA:Menteri AHY: Harus Diyakinkan Tidak Ada Masalah

"Kita harapkan semua simpatisan pendukung atau apapun namanya untuk tetap tenang, agar Pilkada berjalan dengan baik, aman, dan damai," ujar Kompol Yulfikri. 

Ia juga menekankan bahwa pengamanan akan dilakukan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku di lingkungan Polri, dengan terus berkoordinasi dengan pihak KPU dalam setiap tahapan Pilkada.

Operasi Mantap Praja Musi 2024 ini bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan Pilkada di Kabupaten OKU berjalan lancar dan aman. 

Kapolres OKU, melalui Wakapolres, mengingatkan seluruh personel untuk tetap waspada dan menjalankan tugas pengamanan dengan penuh tanggung jawab.

BACA JUGA:KPU OKU Tunggu Petunjuk Teknis Syarat Cakada dari Pusat, Pendaftaran Masih Sesuai Jadwal

BACA JUGA:4 Tanaman yang Efektif Mengusir Nyamuk dan Tikus dari Rumah

"Semoga selama pelaksanaan pengamanan pendaftaran paslon di wilayah Kabupaten OKU ini, dapat berjalan dengan baik," tandasnya, mengakhiri apel dengan harapan Pilkada 2024 di OKU akan terlaksana dengan damai dan tanpa kendala berarti.*

Polres OKU gelar apel pengamanan pendaftaran paslon Pilkada 2024. Personel diimbau tetap waspada dan berkoordinasi dengan KPU agar Pilkada berjalan aman dan damai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: