Alhamdulillah, Indonesia Tahan Imbang Australia 0-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Alhamdulillah, Indonesia Tahan Imbang Australia 0-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Alhamdulillah, Indonesia Tahan Imbang Australia 0-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia --

Namun, pertahanan Indonesia yang digalang oleh Jay Idzes dan Calvin Verdonk berhasil tampil solid, meski beberapa kali mendapat ancaman serius dari pemain-pemain Australia.

Indonesia sempat mendapat peluang pada menit ke-55. 

Ragnar Oratmangoen berhasil memotong umpan ceroboh dari Irankunda, namun tendangannya yang sudah dibayang-bayangi oleh Harry Souttar masih bisa diblok.

Australia hampir saja mencetak gol pada menit ke-60 ketika Adam Taggart berhasil menyambut umpan dari Awer Mabil. 

Namun, tendangannya tepat mengarah ke Paes yang dengan sigap menangkap bola.

Indonesia mencoba bermain lebih direct di babak kedua. 

Sodoran bola dari Oratmangoen ke Marselino Ferdinan sempat menghasilkan tembakan dari sisi kiri, namun upayanya melambung jauh dari gawang Australia.

Pada menit ke-68, Witan Sulaeman terjatuh di dalam kotak penalti Australia usai mendapat tekanan dari bek lawan. 

BACA JUGA:Shin Tae Yong Ancam Vietnam

BACA JUGA:Live, Ini Ambisi Pelatih Saudi Mancini di Duel Sengit Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Lawan Indonesia

Para pemain Indonesia meminta penalti, namun wasit tak menganggapnya sebagai pelanggaran.

Australia Gagal Maksimalkan Peluang, Skor Akhir 0-0

Menjelang akhir pertandingan, Australia masih terus menekan pertahanan Indonesia. 

Sundulan Awer Mabil pada menit ke-77 nyaris saja membawa Australia unggul, namun bola jatuh di sisi kanan gawang Indonesia.

Beberapa serangan balik yang dilakukan Indonesia di menit-menit akhir pertandingan juga belum cukup untuk membahayakan gawang Australia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: