Bocoran Bentuk Xiaomi 15 Series, Smartphone Pertama dengan Snapdragon 8 Gen 4 Chipset!
Xiaomi bakal segera rilis ponsel baru mereka, Xiaomi 15 dan 15 Pro. (Foto via gsmarena)--
OKES.NEWS - Ada kabar menarik buat kalian para pecinta gadget.
Xiaomi bakal segera rilis ponsel baru mereka, Xiaomi 15 dan 15 Pro.
Peluncurannya dijadwalkan pada 20 Oktober, dan bocoran terbaru bikin kita makin nggak sabar.
Yuk, kita lihat lebih dekat spesifikasi keren dari kedua ponsel ini yang dilansir dari gsmarena.
Penampakan Xiaomi 15 Pro
Baru-baru ini, Xiaomi 15 Pro terlihat di tangan Wakil Presiden Xiaomi Group, Wang Xiaoyan.
Foto ini bikin rumor yang beredar makin kuat. Xiaomi 15 dan 15 Pro bakal jadi ponsel pertama di dunia yang pakai chipset terbaru dari Qualcomm, Snapdragon 8 Gen 4. Gokil, kan?
Spesifikasi Xiaomi 15
Xiaomi 15 kabarnya punya layar 6,36 inci "1.5K" dengan refresh rate 120 Hz dan kecerahan sampai 1.400 nit dalam Mode Kecerahan Tinggi.
Ponsel ini bakal dilengkapi RAM sampai 16GB LPDDR5X dan penyimpanan internal sampai 1TB UFS 4.0. Baterainya punya kapasitas 4.800-4.900 mAh dan mendukung pengisian daya cepat 100W kabel dan 50W nirkabel.
BACA JUGA:Tiba di Tiongkok Langsung Gelar Latihan
BACA JUGA:Generasi Muda Pilih AI untuk Curhat? Ini Alasannya!
Ponsel ini juga tahan air dan debu dengan sertifikasi IP68. Di bagian belakang, ada tiga kamera dengan resolusi 50 MP: kamera utama pakai sensor OmniVision OV50H (1/1.31"), sedangkan kamera ultrawide dan kamera zoom 3x pakai sensor Samsung ISOCELL JN1 (1/2.76"). Kamera depannya beresolusi 32 MP.
Spesifikasi Xiaomi 15 Pro
Xiaomi 15 Pro punya fitur tahan air dan debu yang sama, kamera depan yang sama, serta kapasitas RAM dan penyimpanan maksimum yang sama kayak Xiaomi 15.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: