Disney Diam-Diam Garap Encanto 2? John Leguizamo Kasih Bocoran!

Disney Diam-Diam Garap Encanto 2? John Leguizamo Kasih Bocoran!

(Image via X/ @EncantoMovie)--

OKES.NEWS - Sampai Maret 2025, Disney memang belum secara resmi bilang kalau Encanto 2 bakal dibuat. Tapi, banyak tanda-tanda yang menunjukkan kalau sekuel ini lagi digarap diam-diam. John Leguizamo, yang ngisi suara Bruno di film pertama, beberapa kali kasih kode soal proyek ini. Dalam wawancara, dia semangat banget dan bercanda kalau dia sering nanya ke Disney soal kelanjutannya. "Mereka lagi nyusun ceritanya dan lagi kerja keras buat itu," katanya.

Bisa Jadi Sukses, Tapi Masih Banyak Tantangan

Walaupun belum ada bocoran soal jalan cerita atau tanggal rilis, banyak yang percaya kalau Encanto 2 bisa sesukses sekuel Disney lainnya, kayak Frozen 2 dan Moana 2. Tapi ada satu masalah—sutradara Encanto, Jared Bush dan Byron Howard, sekarang lagi sibuk sama proyek lain, termasuk Zootopia 2. Jadi, kalaupun Encanto 2 jadi dibuat, kemungkinan paling cepat baru bisa tayang tahun 2025.

BACA JUGA:Truk Sumbu Lima Terpaksa Berbalik Arah

Kesuksesan Encanto Buka Jalan Buat Sekuel

Film pertama Encanto sukses besar, baik dari segi cerita, budaya, maupun musiknya yang viral di mana-mana. Dengan latar Kolombia yang penuh warna dan unsur magis yang bikin film ini beda dari yang lain, nggak heran kalau Disney tergoda buat bikin lanjutannya. Sekarang, fans cuma bisa sabar nunggu pengumuman resmi dari Disney buat tahu gimana kelanjutan kisah Mirabel dan keluarga Madrigal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: