Pelajar SMP Negeri 1 Belitang Madang Raya Juara Kompetisi Sains ISRC 2025

Pelajar SMP Negeri 1 Belitang Madang Raya Juara Kompetisi Sains ISRC 2025

Pelajar SMP Negeri 1 Belitang Madang Raya, OKU Timur, berhasil meraih juara pertama dalam ajang kompetisi sains Indonesia Student Research Competition (ISRC) 2025. (Foto: Istimewa)--

OKU TIMUR - OKES.NEWS - Pelajar SMP Negeri 1 Belitang Madang Raya, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, berhasil meraih juara pertama dalam ajang kompetisi sains Indonesia Student Research Competition (ISRC) 2025. 

Kompetisi ini diikuti oleh peserta dari 33 provinsi, dan keempat pelajar tersebut sukses meraih gelar juara 1 pada kategori Sekolah Menengah Pertama. 

Penelitian mereka yang berfokus pada baterai ramah lingkungan berbasis energi bersih telah membawa Gracexandrea Oktaresta, Ricki Alfarizi Irawan, Fiarenza Miloserdova Pujalingga, dan Dwi Fathan Yudisthira ke podium kemenangan.

Bupati OKU Timur, Ir. H. Lanosin. ST. MT, MM, melalui Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan OKU Timur, Wakimin, S.Pd. MM, menyampaikan rasa bangga atas prestasi tersebut. 

Wakimin mengungkapkan bahwa saat ini Indonesia membutuhkan pelajar yang inovatif di bidang sains dan teknologi. 

BACA JUGA:Toyota bZ7 Tampil Perdana di Shanghai Auto Show 2025, Sedan Listrik Premium Siap Mengaspal

Keberhasilan para siswa ini membuktikan bahwa Kabupaten OKU Timur mampu menghasilkan peneliti muda yang tak kalah dengan peneliti internasional. 

"Selamat kepada anak-anak SMP 1 Belitang Madang Raya. Prestasi ini menunjukkan bahwa pendidikan di OKU Timur mampu mencetak peneliti muda berkualitas yang layak diakui di tingkat nasional. Semoga ini menjadi pecut semangat untuk terus berprestasi, baik di level nasional maupun internasional, terutama di bidang sains," ujar Wakimin.

Kepala SMP 1 Belitang Madang Raya, Syawaludin, S.Pd, yang dihubungi melalui telepon, juga menyampaikan ucapan selamat kepada para siswa yang telah mengharumkan nama OKU Timur di tingkat nasional. 

Syawaludin juga mengucapkan terima kasih kepada orang tua yang memberikan dukungan penuh dalam kompetisi ini, serta kepada guru pendamping yang telah berperan aktif melatih para siswa.

“Kami juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Bupati OKU Timur yang telah membantu proses pemberangkatan siswa untuk mengikuti ajang kompetisi ini,” pungkasnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: