BACA JUGA:Apple Investasi Rp150 miliar di Indonesia untuk Menghindari Larangan iPhone 16
Investasi Toyota untuk Masa Depan Mobilitas Udara
Penerbangan demo ini terjadi setelah Toyota mengucurkan tambahan investasi sebesar $500 juta di Joby (sekitar Rp 7,8 triliun), yang bikin total investasi Toyota mencapai sekitar $894 juta (sekitar Rp 13,95 triliun).
Dana ini bakal dipakai untuk mendukung sertifikasi dan produksi komersial taksi terbang listrik Joby.
Kerja sama intens antara Toyota dan Joby ini jadi bukti bahwa mobilitas udara bukan cuma sekadar konsep masa depan, tapi udah jadi teknologi nyata yang kemungkinan besar bisa kita nikmati dalam waktu dekat.