Jalan Warga di Perbatasan Dua Desa di OKU Ambles
Jalan poros desa di perbatasan Marga Bhakti dan Belimbing OKU ambles akibat hujan deras dan kendaraan berat. Polisi pasang peringatan dan dorong percepatan perbaikan.-(Foto: Istimewa)-
Langkah ini dilakukan agar pengendara lebih waspada saat melintas. Hingga saat ini, situasi di lokasi terpantau aman dan kondusif.
Tak hanya melakukan pengamanan, Polsek Sinar Peninjauan juga memberikan rekomendasi kepada pemerintah desa agar segera berkoordinasi dengan pihak kecamatan dan kabupaten.
Koordinasi tersebut dinilai penting guna mempercepat penanganan dan perbaikan jalan, sehingga akses penghubung antara Kecamatan Sinar Peninjauan dan Kecamatan Lubuk Raja tidak terputus.
Pihak kepolisian juga mengingatkan, apabila perbaikan jalan dibiarkan berlarut-larut, risiko kecelakaan lalu lintas akan meningkat dan aktivitas ekonomi masyarakat dapat terganggu secara signifikan.
Oleh karena itu, penanganan yang cepat dan serius dari pihak berwenang sangat diharapkan oleh warga setempat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: