Gudang BBM Ilegal Terbakar, Kapolsek Gunung Megang Dicopot

Gudang BBM Ilegal Terbakar, Kapolsek Gunung Megang Dicopot

Foto : Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo saat rilis akhir tahun 2022.--

MUARA ENIM, OKES.CO.ID Terbakarnya gudang BBM ilegal di Dusun III, Desa Cinta Kasih, Kecamatan Belimbing, Kabupaten Muara Enim, berbuntut pencopotan AKP Nasrudin sebagai Kapolsek Gunung Megang.

 

Dalam kasus kebakaran di gudang tersebut,  menewaskan tiga orang. Hal inilah yang membuat Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo memberikan tindakan tegas terhadap pelaku praktik ilegal. Salah satunya dengan pencopotan Kapolsek Gunung Megang.

 

Pencopotan jabatan itu, kata dia sebagai ketegasannya terhadap jajarannya.

 

“Karena tidak mungkin Kapolseknya tidak tahu, “ujar Kapolda Rachmad di sela-sela rilis akhir tahun 2022, Kamis 29 Desember 2022.

 

Dirinya menyebut praktik ilegal pada gudang penimbunan, karena alat yang ditemukan tak sepenuhnya penambang rakyat.

 

Dari alat yang dipergunakan juga peralatan modern seperti excavator, dan legalisasi penambang rakyat ini, “ tegasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://sumeks.disway.id/