Wih.. Banyak Jabatan Plt di Lingkungan Pemkab OKU, Kok Bisa?

Wih.. Banyak Jabatan Plt di Lingkungan Pemkab OKU, Kok Bisa?

Ilustrasi--

OKES.CO.ID- Puluhan jabatan di Pemerintah kabupaten OKU belum defintif. Sebaliknya, jabatan tersebut diisi dengan status pelaksana tugas(Plt). 

 

Adapun jabatan kosong mulai dari kepala dinas/kepala badan serta jabatan eselon III yang tersebar pada Organasisasi Perangkat Daerah(OPD).

 

Berdasarkan data liputan portal ini, jabatan eselon II yang di isi oleh pejabat bukan definitive  diantaranya, Disnaker, dinas Koperasi, Diknas, Dinkes, Perpustakaan dan kearsipan,  Ispektorat, Staf ahli Bupati Bidang kemasyarakatan dan Staf ahli Bupati Bidang Pemerintahan setda OKU.

 

Selain itu ada juga jabatan eselon III atau jabatan setingkat sekretaris, camat dan jabatan lainnya pada OPD OKU. Untuk jabatan eselon III jumlahnya  sekitar  80 jabatan.

 

Kekosongan puluhan jabatan ini disebabkan berbagai hal, mulai dari pensiun, meninggal dunia dan tersandung hukum.

 

Kendati demikian, belum ada tanda-tanda akan dilakukan pengisian jabatan tersebut. Belum diketahui pasti apa sebab jabatan tersebut terkesan dibiarkan begitu saja.

 

Sebaliknya,  lebih memilih dengan  mengisi jabatan sebatas Pelaksana Tugas(Plt).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: