Siapa yang Pantas Juara AVC Challenge Cup 2023? Timnas Voli Putri Indonesia atau Vietnam Live Sore Ini
![Siapa yang Pantas Juara AVC Challenge Cup 2023? Timnas Voli Putri Indonesia atau Vietnam Live Sore Ini](https://okes.disway.id/upload/dc36741df9d1f72bd13d4f7854b45608.jpeg)
Timnas Voli Putri Indonesia usai kalahkahkan China Taipei. Foto: AVC 2023--
Siapa yang Pantas Juara AVC Challenge Cup For Women 2023? Timnas Voli Putri atau Vietnam Live Sore Ini
GRESIK- OKES.NEWS. Timnas bola voli putri Indonesia berhasil memenangkan pertandingan semifinal melawan China Taipei dengan skor 3-2 dalam ajang Challenge Cup For Women 2023.
Drama dan persaingan ketat terjadi selama pertandingan, dan Indonesia akhirnya memenangkan pertandingan dengan selisih poin yang tipis.
Megawati Hangsetri menjadi pemain terbaik dengan mencetak 39 poin dalam pertandingan tersebut.
Dengan kemenangan tersebut, Timnas Indonesia akan melawan timnas voli putri Vietnam dalam partai final.
Vietnam berhasil melaju ke final setelah mengalahkan timnas India dengan skor 3-0.
Partai final akan disiarkan langsung oleh live Moji pada pukul 18.30 pada Minggu, 25 Juni 2023.
BACA JUGA:Ketua DPC Demokrat OKU Tutup Turnamen Bola Voli AHY Cup
Timnas voli putri Indonesia diharapkan dapat tampil lebih baik dan mengurangi kesalahan yang terjadi selama pertandingan semifinal.
Berikut adalah daftar 16 pemain yang memperkuat tim voli putri Indonesia dalam ajang AVC Challenge Cup For Women 2023, termasuk nama, asal, tanggal lahir, dan klub yang mereka wakili:
1 Wilda Siti Nurfadhila Sugandi - Jawa Barat, lahir pada 7 Februari 1995, klub Bandung BJB Tanda Mata.
2 Tisya Amalia Putri - Jawa Barat, lahir pada 11 Oktober 2000, pemain andalan BIN di Proliga 2023.
3 Yolla Yuliana - Jawa Barat, lahir di Bandung pada 16 Mei 1994, klub BJB Tanda Mata.
4 Myrasuci Indriani - Jawa Barat, lahir di Purwakarta pada 27 Oktober 2003, pemain Jakarta BIN di Proliga 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: