Target Coach Jeff Jiang Berhasil, Indonesia Juarai SEA V League For Men Seri I Sentul 2023

Target Coach Jeff Jiang Berhasil, Indonesia Juarai SEA V League For Men Seri I Sentul 2023

Tim bola voli putra Indonesia (Lavani) juara SEA V League for men juara putaran pertama seri Sentul.fl Foto AVC Volleball Instagram--

Target Coach Jeff Jiang Berhasil, Indonesia Juarai SEA V League For Men Seri I Sentul 2023

OKES.NEWS- Target pelatih tim voli putra Indonesia untuk menjadikam tim voki putra juaara terpenuhi.

Ya, tim asuhanya berhasil membungkam Thailand dengan dramatis 3-1 (21-25, 25-17, 25-23, 27-25).

Pertandingan bola voli antara Timnas Putra Indonesia dan Thailand di ajang SEA V League for Men pada Minggu Sore, 23 Juli 2023, di Sentul Bogor, Indonesia, menjadi sebuah pertandingan berkelas.

 Timnas bola voli putra Indonesia berhasil mengalahkan Thailand dengan skor 3-1 (21-25, 25-17, 25-23, 27-25).

Sebelumnya, timnas Indonesia mengalami kekalahan di semifinal oleh Thailand dalam ajang AVC Challenge Cup For Men di Taipei, China.

Namun, kekalahan itu berhasil terbalaskan dalam pertandingan di ajang SEA V League ini.

Kemenangan tim voli Indonesia tidak terlepas dari dukungan penonton yang hadir di tribun Padepokan Bola Voli Sentul Bogor.

BACA JUGA:Coach Jeff Jiang Jie Optimis Raih Juara SEA V League 2023 di Sentul Bogor, Ini Daftar Skuat Timnya

 Dukungan ini cukup membuat semangat para pemain timnas Indonesia meningkat.

Pertandingan berjalan seru dengan kombinasi apik dari pemain seperti Fahry Septian, Farhan Halim, dan Hendra Kurniawan yang bermain dengan baik, sehingga timnas Indonesia tampil solid.

Pelatih Jeff Jiang Jie turut memantau perkembangan anak asuhnya dari pinggir lapangan dengan cermat.

Sementara owner Lavani, yang juga Mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), tampak tegang namun penuh semangat mengamati jalannya pertandingan.

Berikut adalah rangkuman skor setiap set dari pertandingan tersebut:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: