Terkuak, Pelaku Pembunuhan Mahasiswa UI Terjerat Pinjol Rp 80 Juta, Hingga Merugi di Investasi Kripto
ilustrasi: AAB Pelaku pembunuhan Mahasiswa UI MNZ -foto ist-
Terkuak, Pelaku Pembunuhan Mahasiswa UI Terjerat Pinjol Rp 80 Juta Hingga Merugi Investasi Kripto
JAKARTA - OKES.NEWS, Kasus pembunuhan MNZ (19) oleh AAB (23) adalah kasus yang sangat tragis. Korban yang masih berstatus mahasiswa di Universitas Indonesia itu dibunuh oleh pelaku yang merupakan kakak Seniornya karena motif ekonomi. Pelaku mengaku terjerat utang pinjaman online (pinjol) sebesar Rp80 juta.
AAB diduga nekat melakukan hal itu untuk menguasai barang berharga milik MNZ (19) lantaran mengalami kerugian dalam investasi kripto sebesar Ro80 juta.
Polres Metro Depok melalui Wakil kepala satuan Reskrim Nirwan Pohan mengatakan bahwa motif tersangka membunuh korban karena murni ingin melunasi utang yang diembannya.
Menurut keterangan Polisi. AAB (23)senganja memilih targetnya yakni MNZ dikarenakan bisa melunasi hutang Pelaku.
Dilanjutkan, Nirwan, AAB (AAB) tidak memiliki motif selain pelunasan hutang yang didapatkan dari Pinajman online.
Kasus ini menjadi peringatan bagi kita semua untuk berhati-hati dalam menggunakan pinjaman online.
Pinjaman online memang bisa menjadi solusi untuk mendapatkan dana yang cepat, namun perlu diingat bahwa pinjaman online juga memiliki risiko yang tinggi.
Jika tidak bisa mengelola pinjaman online dengan baik, kita bisa terjerat utang yang tidak bisa dilunasi. Terlebih hal itu digunakan sebagai modal investasi Kripto.
Dikarenakan Investasi dalam aset kripto memiliki sejumlah risiko yang perlu dipahami dengan baik sebelum memutuskan untuk berinvestasi.
Sebelumnya,Kasus peristiwa tragis yang terjadi di lingkungan Universitas Indonesia (UI), di mana seorang mahasiswa berinisial MNZ ditemukan tewas dalam kondisi terbungkus plastik di sebuah kos di Kukusan, Beji, Depok.
BACA JUGA:5 Mitos Dalam Dunia Crypto yang Patut Diketahui, Jangan Sampai Ikut-Ikutan Mulu!
Korban diduga menjadi korban pembunuhan oleh seorang seniornya yang berinisial AAB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: