Sajikan Hamparan Bebatuan Dialiri Air Jernih, Objek Wisata Batu Ampar Lengkiti Layak Dikunjungi

Sajikan Hamparan Bebatuan Dialiri Air Jernih, Objek Wisata Batu Ampar Lengkiti Layak Dikunjungi

INDAH: Hamparan bebatuan dialiri air jernih yang dihuni ikan-ikan kecil menjadikan objek wisata Batu Ampar Lengkiti jadi primadona pengunjung. -Foto: bagus/okes-

LENGKITI- OKES.NEWS, Kabupaten OKU kini menjadi salah satu surganya para pelancong untuk berwisata. Terlebih, saat ini banyak tempat wisata baru yang tak kalah bagusnya dengan daerah lain.

Salahsatunya, objek wisata Batu Ampar Lengkiti. Objek wisata yang terletak di Desa Karang Endah, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten OKU tersebut cocok untuk wisatawan yang hobi dengan suasana alam yang alami.

Terlebih lokasinya tak terlalu jauh dari Kota Baturaja ibukota Kabupaten OKU. Tepatnya di Jalan Lintas Baturaja-Muaradua KM 35, Desa Karang Endah. Lokasinya dapat ditempuh sekitar 50 menit dari Kota Baturaja.

BACA JUGA:Kencani PSK Michat, Pria di Palembang Berujung Patah Tulang

BACA JUGA:Harga SHIB Tidak Realitis Diprediksi Mencapai US$1 dalam 10 Tahun Mendatang, ini alasannya!

Wisata Batu Ampar menyajikan pemandangan alam yang indah. Pengunjung dapat menikmati aliran air  jernih yang mengalir melewati bebatuan juga bisa dimanfaatkan untuk berenang. 

"Airnya juga sangat jernih, sehingga pengunjung dapat melihat ikan-ikan kecil yang berenang di dalamnya," ungkap Budiansyah salah seorang pengunjung wisata tersebut, Sabtu, (26/8). 

Wisata Batu Ampar ini telah ada sejak tahun 2002. Namun mulai ramai dikunjungi oleh wisatawan sejak dibukanya akses jalan oleh anggota TNI dalam rangka TMMD KE-117 TA.2023 (TNI Manunggal Membangun Desa). 

"Dahulunya, akses jalan menuju lokasi wisata ini hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki. Namun kini sudah bisa diakses dengan kendaraan bermotor," terang Kades Karang Endah, Cik Ujang.

BACA JUGA:Promosikan Wisata, JAC OKU RAYA Gelar Event offroad Motor dan Mobil

BACA JUGA:10 Tur Wisata Gunung Berapi Pertualangan Mengesankan di Seluruh Dunia, Ada Indonesia

Wisata Batu Ampar Lengkiti sangat cocok untuk kawula muda yang ingin berlibur menikmati pemandangan dan air yang jernih.

 Selain itu, lokasinya yang tidak jauh dari Kota Baturaja kini sudah dilengkapi akses jalan sudah memudahkan wisatawan untuk mengunjunginya. (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: