Target Laga Kick Off Tim Sriwijaya FC Lawan Sada Sumut FC Kompetisi Liga 2

Target Laga Kick Off Tim Sriwijaya FC Lawan Sada Sumut FC Kompetisi Liga 2

LATIHAN : Para pemain Sriwijaya FC jalani latihan jelang laga perdana Minggu (10/9) lawan Sada Sumut FC. FOTO: IST--

Target Laga Kick Off Tim Sriwijaya FC Lawan Sada Sumut FC Kompetisi Liga 2 

PALEMBANG– OKES.NEWS,  Skuad Sriwijaya FC genjot latihan fisik untuk mempersiapkan diri menghadapi laga perdana Liga 2 melawan Sada Sumut FC. Latihan fisik tersebut dilakukan untuk meningkatkan stamina dan kebugaran para pemain. Selain itu, latihan fisik juga dilakukan untuk meningkatkan kecepatan dan kelincahan para pemain.

Selain latihan fisik, skuad Sriwijaya FC juga berlatih finishing touch. Latihan finishing touch dilakukan untuk meningkatkan kemampuan para pemain dalam mencetak gol. Latihan ini dilakukan dengan cara melakukan latihan tendangan dan peluang.

Pelatih Sriwijaya FC, Muhammad Yusup Prasetyo, mengatakan bahwa dirinya ingin para pemainnya dalam kondisi terbaik saat menghadapi laga perdana Liga 2. Ia juga ingin para pemainnya mampu mencetak gol sebanyak-banyaknya untuk meraih kemenangan.

Jelang kick off laga perdana Liga 2 melawan Sada Sumut FC, Minggu (10/9), pukul 15.30 WIB di Stadion GSJ, skuad Sriwijaya FC genjot latihan fisik. Termasuk finishing touch.

BACA JUGA:Laskar Wong Kito SFC menang telak 6-0 lawan Babel Selection

“Target kita raih tiga poin. Bikin gol lebih banyak dari lawan,” kata pelatih kepala Sriwijaya FC, Muhammad Yusup Prasetyo atau Coach Yoyo. Raihan 3 poin dalam laga perdana ini jadi penting sebagi start Laskar Wong Kito. Apalagi bermain di kandang sendiri.

Untuk meraih hasil maksimal, tentu tidak hanya kesiapan fisik pemain dan strategi. Tapi sentuhan akhir agar mencetak gol menjadi sangat penting.Dengan fokus latihan, Coach Yoyo ingin lini depan Sriwijaya FC bisa memanfaatkan setiap peluang dengan baik.

Menurutnya, sudah tentu ada strategi khusus yang akan ia terapkan terhadap anak-anak asuhnya. “Intinya, kita mau bikin gol dengan cara apa pun,” tegasnya. Coach Yoyo yang juga mantan pelatih klub Malaysia, Kelantan FA ini optimis Sriwijaya FC bisa melangkah jauh dalam kompetisi Liga 2 2023/2024 ini .

BACA JUGA:Jadwal Lengkap Pertandingan Sriwijaya FC di Liga 2 2023

“Syaratnya, wasit fair. Itu saja yang kita minta,” imbuhnya. Saat ini, kondisi semua pemain bagus dan tidak ada yang cedera. Sekretaris Perusahaan Sriwijaya FC, Faisal Mursyid menambahkan, penonton bisa menyaksikan langsung pertandingan perdana ini.

Arahan dan ketentuan dari pihak kepolisian, untuk penonton hanya boleh setengah dari kapasitas Stadion Gelora Sriwijaya yang mencapai 23 ribu penonton. Panitia sudah menyiapkan tiga tribun untuk kelompok suporter yaitu tribun Utara, Selatan, dan Timur.

Tiket tribun suporter ini tidak dijual untuk masyarakat umum. Hanya untuk suporter. Bagi yang ingin membeli segera menghubungi kelompok-kelompok suporter tersebut dengan harga diskon 50 persen.

BACA JUGA:Sriwijaya FC Resmi Melaunching Tim, Ini Target Utamanya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: