OKU Selatan Gelar Shalat Istisqa Minta Hujan

OKU Selatan Gelar Shalat Istisqa Minta Hujan

Kekeringan melanda Kabupaten OKU Selatan sejak beberapa bulan terakhir. Hal itu membuat warga Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan menggelar shalat istisqa sekaligus doa bersama.--

Kemarau melanda Bupati OKUS Gelar Shalat Istisqa

MUARA DUA -OKES.NEWS,  Kekeringan melanda Kabupaten OKU Selatan sejak beberapa bulan terakhir. Hal itu membuat warga Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan menggelar shalat istisqa sekaligus doa bersama.

Kegiatan shalat istisqa digelar di pronton Icon Danau Ranau, Rabu (4/10). Kegiatan tersebut dilakukan untuk meminta dan berdoa kepada Allah Swt agar turun hujan.

Pada shalat istisqa tersebut, Ustadz Masruhi sebagai khatib. Sedangkan yang memimpin shalat atau Imam Kiyai Imam Syarbini.

Dalam pelaksanaan shalat itu juga Bupati OKU Selatan Popo Ali Martopo, B. Comm diwakilkan oleh Staf Ahli Bupati Ahmad, S. Pd., M.M, Kabag Kesra Ruswani, SP., M.K, Camat Banding Agung Adi Putra, SH serta diikuti oleh Pemerintah Kecamatan, dan masyarakat Kecamatan Banding Agung.

BACA JUGA:Perampokan Indomaret di OKU Dipicu Judi Slot Online

Adi Putra SH, Camat Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan mengatakan bahwa dengan adanya inisiasi dan pelaksanaan sholat istisqa ini dapat memberikan manfaat dan kebarokahan dari Allah SWT.

"Dengan do'a bersama ini dengan harapan diijabah Allah, sehingga akan turunnya hujan, agar dapat menghentikan kemarau yang melanda Indonesia khususnya di OKU Selatan ini," terangnya.

Memilih lokasi dipronton Icon Danau Ranau ini sendiri secara sengaja lantaran memang tempat yang strategis untuk melaksanakan shalat Istisqo dimana jamaah cukup ramai.

"Alhamdulillah, masyarakat antusias untuk mengikuti shalat Istisqo ini, selain tempat yang strategis memang juga memang masyarakat sudah menanti harapan untuk turunnya hujan," bebernya.

BACA JUGA:Zulhas Dukung Kejagung Usut Korupsi Impor Gula, Ini Respon Kepala Kejagung

“Karena memang kondisi saat ini sudah terlalu parah, lantaran sudah berapa bulan ini panas sehingga kemarau, maka dari itu masyarakat juga sudah berharap akan dilaksanakannya shalat Istisqo ini," tandasnya. (dal)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: