Apple Luncurkan iPad Air dan iPad Pro 2024 di Indonesia Tablet Canggih Mulai dari Rp 11,999 Juta!

Apple Luncurkan iPad Air dan iPad Pro 2024 di Indonesia Tablet Canggih Mulai dari Rp 11,999 Juta!

--Apple

OKES.NEWS - iPad Air dan iPad Pro terbaru dari Apple telah resmi diluncurkan di Indonesia. Mari kita kupas satu per satu fitur canggih dan keunggulan dari dua perangkat ini, beserta harganya.

iPad Air 2024 hadir dalam dua varian ukuran layar: 11 inci dan 13 inci. Layar 11 inci memiliki resolusi 2360x1640 piksel dengan kecerahan hingga 500 nits, sementara layar 13 inci menawarkan resolusi 2732x2048 piksel dan kecerahan mencapai 600 nits.

Keduanya menggunakan tipe IPS, dengan kepadatan 264 ppi.

Dari segi dimensi, iPad Air 11 inci berukuran 247.6 x 178.5 x 6.1 mm dengan berat 462 gram, sedangkan varian 13 inci memiliki ukuran 280.6 x 214.9 x 6.1 mm dan berat 617 gram. Meski berbeda ukuran, keduanya tetap nyaman digenggam dan mudah dibawa kemana-mana.

Ditenagai oleh prosesor Apple M2 octa-core dan GPU 9-core, iPad Air 2024 memiliki performa yang luar biasa cepat. Dengan RAM 8GB, perangkat ini mampu menangani multitasking dan aplikasi berat dengan mudah. Tersedia dalam pilihan storage 128GB, 256GB, 512GB, dan 1TB.

Kamera belakang 12MP dengan aperture f/1.8 dan fitur Autofocus with Focus Pixels menghasilkan foto yang tajam dan video 4K@60fps yang halus. Untuk selfie dan video call, kamera depan 12MP dengan aperture f/2.4 dan fitur Smart HDR 4 serta EIS menjamin kualitas gambar yang jernih dan stabil.

BACA JUGA:Terbaru! Haylou Solar Neo Jam Tangan Pintar 300 Ribuan dengan Fitur Lengkap dan Bluetooth Call

Sistem operasi iPadOS 17 memberikan berbagai fitur baru yang meningkatkan produktivitas dan kreativitas. Dukungan untuk Apple Pencil Pro memungkinkan pengguna untuk menggambar dan menulis dengan presisi tinggi. Fitur audio juga tidak kalah menarik, dengan stereo speakers yang menghadirkan Spatial Audio untuk mendengarkan suara yang lebih baik dan mikrofon ganda untuk perekaman suara yang jernih.

Konektivitas sudah menggunakan Wi-Fi 6E, sementara fitur keamanan Touch ID menjaga data tetap aman. 

Dengan baterai berkapasitas 28.94Wh untuk varian 11 inci dan 36.59Wh untuk varian 13 inci, serta dukungan pengisian cepat 20W, iPad Air 2024 mendukung semua aktivitas kalian sepanjang hari. 

Hadir dalam pilihan warna Blue, Purple, Starlight, dan Space Gray, iPad Air 2024 ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 11,999 juta untuk varian 11 inci dengan 128GB storage, Rp 13,999 juta untuk 256GB, dan Rp 22,499 juta untuk 1TB.

Sedangkan untuk varian 13 inci, harga mulai dari Rp 15,999 juta untuk storage 128GB, Rp 17,999 juta untuk 256GB, dan Rp 21,999 juta untuk 512GB. Dengan berbagai pilihan ini, pengguna dapat memilih sesuai kebutuhan dan anggaran.

BACA JUGA:Smartphone Terjangkau Vivo Y18 Resmi Hadir di Indonesia Harga Mulai Rp 1,5 Juta Berikut Spesifikasi Lengkap

Tidak ketinggalan, iPad Pro 2024 membawa peningkatan dengan teknologi layar dan performa yang lebih canggih. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: