Beri Wadah Bagi Pelajar Gelar Event Basket dan Futsal

Beri Wadah Bagi Pelajar Gelar Event Basket dan Futsal

SMP Negeri 1 Martapura gelar kejuaraan basket dan futsal. (Foto: OKUT POS)--

Sugiyani menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah membantu menyukseskan acara ini. 

“Terima kasih kepada sponsor, panitia, dan semua pihak yang telah berkontribusi. Saya berpesan kepada seluruh peserta agar terus menggali potensi diri dan menjunjung tinggi sportivitas dalam bertanding,” ungkapnya.

Dalam sambutannya, Edi Subandi menyampaikan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan semacam ini. 

BACA JUGA:CMF Phone 2 Pro Siap Meluncur, Bawa Kamera Telefoto Pertama di Kelasnya

Ia menekankan pentingnya tiga nilai utama yang bisa dipelajari siswa melalui kompetisi olahraga, yakni memahami arti pertandingan, menjunjung kerja sama tim, serta belajar menerima hasil dengan lapang dada.

“Dari sini anak-anak bisa belajar membangun kekompakan, belajar kompetisi sehat, dan memahami makna sportivitas,” terang Edi.

Ia juga memberikan semangat kepada seluruh peserta, baik yang menang maupun yang belum berhasil. 

“Bagi yang menang, jangan cepat puas dan teruslah berlatih. Yang belum berhasil, jangan berkecil hati. Terus semangat, karena kesempatan untuk juara masih terbuka di masa mendatang,” pesannya.

Di akhir acara, Edi juga menyerahkan bantuan dari Disdikbud OKU Timur berupa bola basket dan futsal kepada SMPN 1 Martapura dan SDN 19 Martapura. 

Bantuan ini merupakan bentuk apresiasi kepada sekolah yang konsisten dalam membina kegiatan olahraga.

“Ini sejalan dengan program Bupati OKU Timur untuk menciptakan generasi yang maju dan berprestasi,” pungkas Edi. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: