Meresahkan, Polisi Amankan 19 Motor Saat Razia Balap Liar

Rabu 25-09-2024,09:00 WIB
Reporter : Aris
Editor : Gus Munir

BATURAJA - OKES.NEWS – Personel Sat Lantas Polres OKU kembali melakukan penertiban terhadap aksi balap liar yang kerap meresahkan masyarakat.

Dalam patroli antisipasi balap liar dan gangguan keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Minggu, 22 September 2024 dini hari, petugas berhasil mengamankan 19 unit sepeda motor yang diduga terlibat dalam balap liar.

Patroli yang digelar antara pukul 01.00 hingga 03.00 WIB tersebut dilakukan di berbagai titik rawan balap liar di seputaran Kota Baturaja. 

Para pelaku menggunakan kendaraan dengan modifikasi yang tidak sesuai spesifikasi teknis, sehingga menambah risiko bahaya bagi pengendara dan pengguna jalan lainnya.

Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni, melalui Kasat Lantas Polres OKU, AKP Fausiah Tamal, menyatakan bahwa balap liar yang sering terjadi pada malam-malam libur telah menimbulkan keresahan di kalangan warga. 

BACA JUGA:Konsol Game Terbaik Tahun 2024

BACA JUGA:Xiaomi Siap Luncurkan Seri Redmi Note 14 Pro pada Tanggal ini

"Balap liar ini tidak hanya membahayakan pelaku, tetapi juga mengganggu kenyamanan masyarakat dan pengguna jalan lainnya," ujarnya.

Dalam operasi tersebut, petugas Sat Lantas Polres OKU bergerak cepat melakukan penertiban. Selain mengamankan kendaraan, mereka juga memberikan peringatan keras kepada para pelaku balap liar agar tidak mengulangi perbuatan tersebut.

“Kami mengimbau para orang tua untuk lebih memperhatikan anak-anak mereka, terutama yang masih remaja. Balap liar ini tidak hanya melanggar hukum, tetapi juga sangat berbahaya dan dapat berujung pada kecelakaan fatal,” tambah AKP Fausiah.

Aksi penindakan terhadap balap liar ini bukanlah yang pertama kali dilakukan oleh Sat Lantas Polres OKU. 

Sebelumnya, beberapa operasi serupa telah dilakukan di berbagai titik, dan akan terus ditingkatkan untuk memastikan keamanan di jalan raya.

"Kami akan terus meningkatkan patroli dan pengawasan di area yang kerap dijadikan lokasi balap liar. Keselamatan masyarakat adalah prioritas utama kami," pungkas AKP Fausiah. (*)

 

Kategori :