Kalahkan Italia, Uruguay Juara Piala Dunia U-20
JUARA: Timnas Uruguay U-20 menjuarai Piala Dunia U-20 usai kalahkan Italia di partai Final.-FIFA-
LA PLATA, OKES.NEWS –Tim nasional (Timnas) Uruguay U-20 sukses menjadi juara Piala Dunia U-20 2023.
Uruguay memastikan diri menjadi juara setelah mengalahkan Timnas Italia U-20 pada partai final.
Bermain di Estadio Ciudad de La Plata, Argentina, Senin (12/6/2023) pagi WIB, La Celeste Olimpica menang 1-0 atas Italia.
Pertandingan di partai puncak tersebut, berjalan cukup sengit. Kedua tim langsung mencoba tampil menyerang sejak menit awal.
BACA JUGA:Juara French Open 2023, Djokovic Pecahkan Rekor Fantastis
Terutama bagi Uruguay langsung menggempur pertahanan Italia. Namun, hingga turun minum skor masih imbang 0-0.
Memasuki babak kedua, kedua tim tak mau mengendurkan serangan. Mereka ingin menjadi yang terbaik di turnamen sepakbola terakbar Dunia untuk usia 20 tahun tersebut.
Uruguay sendiri telihat tampil dominan. Namun, belum juga bisa pecahkan kebuntuan.
Akhirnya, kebuntuan pecah setelah memasuki menit ke-86. Luciano Rodriguez mencetak gol untuk Uruguay.
BACA JUGA:Piala Dunia U-20 2023: Israel Lolos 16 Besar Usai Menang Dramatis Dari Jepang
Rodriguez menanduk masuk bola umpan lambung Alan Matturro di kotak penalti. Skor 1-0 untuk Uruguay pertandingan selesai.
Kemenangan itu memastikan Uruguay menjadi kampiun Piala Dunia U-20 2023.
La Celeste Olimpica untuk pertama kalinya memenangkan kompetisi tersebut setelah sebelumnya menjadi runner-up pada 1997 dan 2013.
Italia U-20 harus puas menjadi runner-up dan menjadi torehan terbaik setelah meraih medali perunggu pada 2017.
BACA JUGA:Hasil Lengkap Piala Dunia U-20 2023: Dua Tim Pesta Gol, Satu Diantaranya Pengganti Indonesia
Podium ketiga Piala Dunia U-20 2023 ditempati Israel. Skuad asuhan Ofir Haim itu meraih medali perunggu usai mengalahkan Korea Selatan dengan skor 3-1.
Bermain di Estadio Ciudad de La Plata, Argentina, Senin (12/6/2023) dini hari WIB. Timnas Israel U-20 membuka keunggulan pada menit ke-19.
Ran Binyamin membobol gawang Korea Selatan lewat tembakan akrobatik di kotak penalti.
Korea Selatan U-20 menyamakan kedudukan lima menit berselang. Seung-Won Lee mencetak gol via eksekusi penalti. Babak pertama berakhir imbang 1-1.
BACA JUGA:Ginting Juara Singapore Open 2023, Pecahkan Rekor 50 Tahun
Israel tampil trengginas di babak kedua. Dua gol tambahan dicetak Israel ke gawang Korea Selatan.
Omer Senior menceploskan bola umpan Anan Khalaili pada menit ke-76. Gol Khailaili lima menit sebelum waktu normal habis memastikan Israel menang 3-1.
Kemenangan ini membuat Israel mengakhiri Piala Dunia U-20 2023 di tempat ketiga. Sebuah prestasi bagus bagi tim yang baru debut di kompetisi tahun ini. *
Susunan pemain
Uruguay U-20: R Rodriguez; Chagas, Boselli, Facundo Gonzalez, Matturro; Diaz, Garcia; L Rodriguez (Homenchenko 96), Franco Gonzalez, De Los Santos (Sosa 91); Duarte (Ferrari 62)
Italia U-20: Desplanches; Prati, Ghilardi, Guarino, Turicchia; Casadei, Faticanti (Zanotti 46), Giovane (Pisilli 91); Baldanzi (Lipani 91), Pafundi (Montevago 57); Ambrosino (Esposito 57)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: