Disela Kegiatan, Lakukan Komsos Jaga kedekatan TNI dengan masyarakat
BERBINCANG: Anggota Satgas TMMD sedang berbincang dengan masyarakat. (-foto: Kodim 0403/OKU)-
Diberitakan sebelumnya, program TMMD ke 117 tahun 2023 di Desa
Karang Endah Kecamatan Lengkiti, Rabu (12/7) resmi dibuka oleh PJ Bupati OKU H Teddy Meilwansyah SSTP MM MPd.
Pembukaan TMMD ditandai dengan pemukulan gong ini diawali dengan upacara yang dipimpin oleh PJ Bupati OKU H Teddy Meilwansyah.
Giat ini juga dihadiri oleh Danrem 044 Garuda Dempo (GAPO) Brigjen TNI Naudi
Nurdika SIP MSi diwakili Kasi Ter Korem Garuda Dempo Kolonel Arm Kusdi Yuli Suhandra.
Kemudian, Dandim 0403 OKU Letkol Inf Harri Feriawan Rumawatine, Kasi BMN Danlanud Palembang Mayor Yuyun Siswantoro, Kapolres OKU AKBP Arif Harsono SIK MH, Sekda OKU Darmawan Irianto S.Sos MM, Kasi Intel Kejari OKU Variska A Kodriansyah SH MH, Wakil ketua PN Baturaja Ferdinaldo Hendrayul Bonodikun SH MH dan tamu undangan lainnya.
TMMD di Desa Karang Endah Kecamatan lengkiti ini digelar selama satu bulan. Yakni mulai dari 12 Juli 2023 hingga 10 Agustus 2023 mendatang.
Pada kegiatan tersebut melakukan kegiatan fisik berupa pembukaan jalan dengan lebar 8 meter dan panjang 5 Km yang membuka akses perkebunan warga serta objek wisata Batu Ampar. Kemudian pembuatan satu unit sumur bor dan pembuatan MCK dan penampungan air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: