Masalah Sampah di Kota Baturaja, Pemerintah Wajib Edukasi Warga

Masalah Sampah di Kota Baturaja, Pemerintah Wajib Edukasi Warga

TAK PADA TEMPATNYA: Warga membuang sampah diluar kota sampah yang telah disiapkan. ()-Foto:Dedi/OKES-

BATURAJA- OKES.NEWS, Kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya memang masih sangat rendah. Hal ini terlihat di banyak daerah, termasuk di Kota Baturaja.Kamis (3/8)

Padahal, pemerintah sudah menyediakan bak sampah permanen di berbagai tempat. Namun, banyak masyarakat yang masih memilih untuk membuang sampah di luar bak sampah.

Akibat perbuatan ini, lingkungan menjadi kotor dan kumuh. Bau sampah yang menyengat juga membuat warga yang melintas terganggu.

Selain itu, sampah yang berserakan juga dapat menjadi sumber penyakit.

BACA JUGA:Awas, Penipuan Modus Transfer di OKU, Seorang Pelaku Diamankan

Pemerintah perlu melakukan tindakan tegas bagi warga yang membuang sampah sembarangan. 

Tindakan tegas ini bisa berupa teguran, denda, atau bahkan hukuman pidana. 

Dengan adanya tindakan tegas, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.

Selain pemerintah, masyarakat juga perlu berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan. 

BACA JUGA:Masyarakat OKU Pilih Buang Sampah di Luar Kotak

Masyarakat perlu membiasakan diri untuk membuang sampah pada tempatnya dan mendapatkan edukasi dari pemerintah OKU.

Masyarakat juga perlu berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan kebersihan lingkungan, seperti kerja bakti dan gotong royong.

“Apolah yang ado dipikiran warga yang membuang sampah ini. Jelas-jelas sudah ada bak sampah, tapi justru buang sampah diluarnya,” kata salahsatu warga Baturaja, Agus.

BACA JUGA:Sampah Menumpuk di Bawah Jembatan Ogan

Dengan kerja sama antara pemerintah dan masyarakat, tentu hal itu dapat menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat untuk semua.(ded)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: