Ustadz Felix Siauw Membolehkan Belajar dengan Non-Muslim Syaratnya Begini?

Ustadz Felix Siauw Membolehkan Belajar dengan Non-Muslim Syaratnya Begini?

Felix Yanwar Siauw, S.P (Hanzi tradisional: Hanzi sederhana: Pinyin: Xiāo Zhèng Guó, lahir 31 Januari 1984) adalah seorang ustaz, pendakwah, dan penulis beretnis Tionghoa-Indonesia. --

OKES.NEWS - Ustadz Felix Siauw, salah satu ulama kontemporer yang cukup populer, baru-baru ini mengungkapkan pendapatnya mengenai belajar dengan non-muslim.

Di akun YouTube pribadinya, kajian yang membahas belajar dengan non-muslim, dilihat oleh 11 ribu netizen dan 48 komentar.

Ya, dalam kajian yang bertajuk "Belajar dengan Non Muslim", Ustadz Felix menyampaikan pesan penting terkait memilah informasi berdasarkan konteks aqidah dan ilmu.

Mengutip perkataan Imam Ali, Ustadz Felix mengatakan, "Lihatlah apa-apa yang dibicarakan dan janganlah engkau melihat siapa yang berbicara." 

Menurutnya, hal ini menekankan pentingnya menilai konten pembicaraan ketimbang identitas pembicara itu sendiri.

Jika seseorang, meskipun anak kecil atau bukan berasal dari pesantren, menyampaikan sesuatu yang benar, maka seharusnya diterima.

Ustadz Felix menambahkan bahwa jika yang berbicara bukanlah seorang muslim, namun apa yang disampaikan adalah ilmu yang benar, seperti ilmu fisika misalnya, maka hal tersebut harus diambil.

Namun, hal ini berbeda jauh ketika berbicara tentang aqidah.

BACA JUGA:Ustaz Jamaludin Malik Juara, Wakili Sumsel di Tingkat Nasional

Dalam konteks aqidah, ujar Ustadz Felix, umat muslim harus berpedoman pada firman Allah SWT dan sabda Rasul Muhammad SAW. 

Sebagai contoh, beliau membawa kisah Isra' Mi'raj, perjalanan Nabi Muhammad SAW ke langit ketujuh dalam satu malam. 

Meskipun kisah ini mungkin terdengar tidak masuk akal bagi sebagian orang awam, namun sebagai muslim, kita harus mempercayainya.

"Jadi, kalau mau belajar agama, jangan dari orang yang bukan muslim. Kalo mau belajar agama, belajar qur’an, belajarnya sama orang muslim. Cari orang yang sudah belajar qur’an. Jangan dari orang yang bukan muslim atau orang yang nggak ngerti Islam," tegas Ustadz Felix.

Dalam penutup kajiannya, Ustadz Felix menegaskan bahwa dalam hal aqidah, setiap muslim harus melihat siapa yang berbicara, bukan apa yang dibicarakan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: