Pendaftar Pengawas TPS di OKU Sementara Mencapai 1.229 Orang, Sudah Lampaui Kebutuhan

Pendaftar Pengawas TPS di OKU Sementara Mencapai 1.229 Orang,  Sudah Lampaui Kebutuhan

Ketua Bawaslu Kabupaten OKU, Yudi Risandi mengungkapkan jumlah pendaftar Pengawas TPS untuk Pemilu 2024 sudah melampaui dari kebutuhan. -istimewa-

BATURAJA, OKES.NEWS - Antusias masyarakat yang mendaftar untuk menjadi pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam Pemilu 2024 di OKU terbilang tinggi.

Terlihat, sejak dibukanya pendaftaran dan penerimaan berkas mulai dari 2 Januari 2024 lalu sudah melampaui dari kebutuhan.

Data sementara hingga Jumat, 6 Januari 2024, sudah ada 1.229 pendaftar dari 1.225 orang yang dibutuhkan.

“Yang hari ini (Sabtu, 6 Januari 2024) belum masuk. Pengembalian berkas ditunggu hingga malam nanti,” kata Ketua Bawaslu Kabupaten OKU, Yudi Risandi, Sabtu, 6 Januari 2024.

BACA JUGA:Dikawal Brimob, Surat Suara DPD RI Pemilu 2024 Telah Tiba di Gudang Logistik KPU OKU

Yudi menambahkan, peserta yang sudah mengembalikan berkas akan kembali menjalani seleksi wawancara yang dilakukan di Panwascam masing-masing.

“Mereka menjalani seleksi berkas sudah dilakukan. Nanti mengikuti seleksi wawancara. Sama dengan seleksi berkas juga dilakukan di Panwascam masing-masing,” imbuh Yudi.

Yudi menjelaskan masa kerja Pengawas TPS berdurasi satu kali kegiatan. “Atau boleh dibilang satu bulan,” sambungnya.

Tugas Pengawas TPS ungkap Yudi yakni mengawasi proses pergeseran kotak suara ke TPS, proses pungut, hitung di TPS.

BACA JUGA:Mengapa Suzuki Grand Vitara Hybrid Menjadi Pilihan Favorit, Bandingkan dengan Pesaing di Kelasnya

Kemudian mereka juga mengawasi proses administrasi di TPS dan proses perpindahan kotak suara dari TPS ke PPS. “Jumlah setiap TPS ada satu orang,” pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: