PJ Gubernur Sumsel Ingin Sumatera Selatan Jadi Pelopor Pemilu Sukses, Caranya?

PJ Gubernur Sumsel Ingin Sumatera Selatan Jadi Pelopor Pemilu Sukses,  Caranya?

Cerdas memilih demi Indonesia diikuti oleh ribuan pelajar di Palembang--

PJ Gubernur Sumsel Ingin Sumatera Selatan Jadi Pelopor Pemilu Sukses,  Caranya? Okes.news- Palembang menjadi kota keempat yang menyelenggarakan acara:Demi Indonesia, Cerdas Memilih.

Sebelumnya acara serupa digelar di Batam, Medan, dan Bandung, sebagai bagian dari sosialisasi Pemilu Damai2024.

Acara ini dihadiri oleh 2000 pelajar. Baik secara langsung maupun virtual dari berbagai Kabupaten/Kota di Sumatera Selatan.

BACA JUGA:Waw, Panas dan Saling Sindir Antara Gibran dan Mahfud MD di Debat Capres-Cawapres Soal Ini

BACA JUGA:Sikap Ganjar Pranowo dan Mahfud Tanggapi Keputusan Prabowo Subianto, Cak Imin Janjikan ini

Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi,  meminta para pelajar untuk menghindari hoax, fitnah, ujaran kebencian, dan merendahkan martabat orang lain.

Karena hal itu tidak mencerminkan budaya Indonesia.

Nota kesepahaman antara Kominfo RI dengan KPU dan Bawaslu telah dibentuk untuk menyukseskan kampanye pemilu damai 2024, dengan fokus pada pemilihan yang cerdas, khususnya bagi generasi penerus dan pemilih pemula.

Menteri Kominfo juga menyoroti pentingnya kesadaran politik di era digital.

Mengingat jumlah pengguna media sosial di Indonesia mencapai 167 juta pada tahun 2023.

Ia menekankan perlunya pemilih dan partai politik untuk cerdas dalam mengelola dan menerima informasi.

BACA JUGA:POLRES - KPU Samakan Visi Misi Penyelenggaraan Pemilu di OKU

BACA JUGA:Ade Satria Dwi Putra Terpilih sebagai Ketua KPU OKU, Naning Wijaya: Kredibilitas 5 Komisioner Segera Diuji !

PJ Gubernur Sumsel, Agus Fatoni, mengungkapkan ambisi Sumatera Selatan untuk menjadi pelopor pemilu sukses di Indonesia.

Langkah awalnya menandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dan Deklarasi netralitas PNS.

Agus Fatonin mengajak masyarakat untuk membangun iklim kondusif dalam melihat dan mengelola informasi menjelang pemilu damai 2024.

Acara ini juga melibatkan diskusi interaktif dan sesi tanya jawab dengan siswa SLTA.

Dan fokus pada kriteria pemimpin dalam pemilu dan cara mengantisipasi kampanye hitam di media sosial.

Hadir pula dalam kegiatan ini adalah Pj Walikota Palembang Ratu Dewa, Danrem 004/Gapo, Ketua KPU Sumsel, Ketua Bawaslu, dan Rektor Universitas Sriwijaya.

Semuanya berkontribusi dalam upaya edukasi politik dan sosialisasi pemilu damai di kalangan generasi muda.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: