Kakak Dina Ungkap Kejanggalan Kematian Adik Bungsunya, Sempat Didatangi Teman Pria Sehari Sebelum Terbunuh
Insert Kanan almarhumah Dina semasa hidupnya, IST- Lokasi Dina ditemukan-foto ist-
BATURAJA - SEMIDANG AJI OKES.NEWS, Kakak Dina Merianti (18), Diti, mengungkapkan beberapa kejanggalan terkait kematian adiknya. Dina ditemukan tewas di atas tempat tidur dalam kamar rumahnya di Dusun I, Desa Suka Merindu, Kecamatan Semidang Aji, OKU, Kabupaten OKU, pada Kamis (8/2).
Dina dibunuh saat sendirian di rumah. Ibunya baru meninggal dunia dua bulan lalu, ayahnya sedang bermalam di kebun, dan kedua saudaranya tinggal di luar kota.Saat kejadian Dina sedang sendirian di rumahnya, Dusun I, Desa Suka Merindu, Kecamatan Semidang Aji, OKU, Kabupaten OKU.
"Tidak ada barang yang hilang dari dalam rumah, termasuk sepeda motor semua aman," ungkap Diti.
informasi yang dirangkum , Ibunya baru meninggal dunia dua bulan lalu, sementara ayahnya sedang bermalam di kebun menjaga buah durian.
BACA JUGA:Dina, Remaja 18 Tahun di OKU, Meninggalkan Misteri
Sedangkan kedua saudaranya, ada yang berdomisili di Palembang dan Tangerang. Kakak korban, Diti, langsung pulang kampung begitu mendapat kabar duka itu. “Dapat kabar Kamis (8/2), jam 18.00 WIB, Dina dibunuh orang," ucap Diti sedih.
Diti menuturkan, adiknya memang belum sempat kuliah setamat SMA. Karena kemarin mau mengurus ibunya sedang sakit.
Karena itu rencananya, Dina akan mengambil kuliah Universitas Terbuka (UT) di Palembang.
“Sudah mendaftar, rencananya 27 Februari 2024 nanti akan ikut tes. Jadi bisa kuliah sambil bekerja,” tambah Diti.
Teman dan keluarga, mengetahui almarhumah Dina semasa hidupnya memiliki teman dekat laki laki, yang masih bersekolah. Adik kelas Dina, semasa di SMA Negeri 9 Ulak Pandan, Kecamatan Semidang Aji.
BACA JUGA:Ditinggalkan Pemiliknya ke Tempat Kerabat, Rumah di OKU Hangus Terbakar
BACA JUGA:Diduga Curi Tabung Gas hingga Teralis Besi, Warga Lubuk Batang Diringkus Polisi
Pacarnya Dina itu sempat datang ke rumah pada Rabu 7 Februari 2024. "Jilam (pacar,red) Dina ada datang ke rumah. Terus pulang karena malamnya mau menunggu keluarganya yang sakit,” ungkap Epi, teman almarhumah Dina.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: