Pengunjung Serbu Wuling Cloud EV di IIMS 2024, Begini Spek dan Perkiraan Harganya

Pengunjung Serbu Wuling Cloud EV di IIMS 2024,  Begini Spek dan Perkiraan Harganya

Wuling Air EV, Wuling Binguo EV, dan yang terbaru Cloud EV di booth Wuling IIMS 2024 Jakarta--

Di dalam kabin, Wuling Cloud EV menampilkan desain yang elegan dengan nuansa black pearl. 

Kenyamanan pengemudi dan penumpang ditingkatkan dengan adanya head unit berukuran 15,6 inci dan MID berukuran 8,8 inci.

Penggunaan bahan kulit berkualitas tinggi yang melapisi dashboard hingga konsol tengah, menambah eklusif.

Kabin yang lapang dengan konfigurasi 5 bangku, serta jok yang dapat direbahkan hingga sudut maksimum 135°, menawarkan kenyamanan seperti berada di rumah.

BACA JUGA:Harga Kompetitif Wuling Cortez S 1.5T CVT LUX Cocok untuk Mobil Keluarga, Cek Tabel 2024 Simulasi Kreditnya

Wuling Cloud EV menjanjikan jarak tempuh antara 460 kilometer hingga 505 kilometer.Ini menjawab kebutuhan mobilitas jarak jauh yang diimpikan pengguna.

Harga mobil Cloud EV diperkirakan di bawah Rp 500 juta untuk varian 460 km.Sedangkan varian 505 km kemungkinan berharga sekitar Rp 500 juta-an. 

Meskipun Wuling belum secara resmi membuka pemesanan untuk Cloud EV, konsumen yang tertarik dapat melakukan pre-booking dengan booking fee sebesar Rp 10 juta. 

Tampaknya harga resmi akan diumumkan pada bulan April nanti.

BACA JUGA:Wuling Bingo Versi Terbarunya Laris Manis di China, Kini Masuk Pasar Indonesia Rupa Semungil Harganya

Diketahui, sejak 2022 Wuling hadir dengan kendaraan ramah lingkungan. Selama 2 tahun ini Wuling telah melunurkan 3 lini EV dengan berbagai pencapaian.

Wuling Air EV, Wuling Binguo EV, dan yang terbaru Cloud EV. 

Dari awal peluncuran Air EV penjualan mencapai 11.000 unit, Binguo EV 3000 unit.(*)

BACA JUGA:Buka Pos Penjualan Di Baturaja, Wuling Maju Motor Tawarkan Varian Ambulance

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: